BERITA UTAMAMIMIKA

Pelaksanaan PON XX Papua Terancam Gagal, Klaster Mimika Resmi Hentikan Seluruh Persiapan

cropped cnthijau.png
12
×

Pelaksanaan PON XX Papua Terancam Gagal, Klaster Mimika Resmi Hentikan Seluruh Persiapan

Share this article
Sekretariat Sub PB PON Mimika
Sekretariat Sub PB PON Mimika

“Itu bukan anggaran PON tapi anggaran Otsus melalui APBD Kabupaten Mimika. Anggaplah itu, bukan untuk PON karena selama ini juga pembangunan venue yang dilakukan Kabupaten Mimika, tidak pernah ada kucuran dari PB PON XX Papua,” jelasnya

Dalam kesempatan itu Bupati Omaleng memerintahkan kepada Bappeda Mimika untuk fokus pada perubahan anggaran yang terlambat karena kesibukan PON.

Klik iklan untuk info lebih lanjut

Selain itu Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mimika, Dominggus R.H. Mayaut juga diperintahkan untuk tidak berpikir lagi tentang PON termasuk memending semua kegiatan persiapan PON XX Papua yang pendanaannya dialokasikan dari APBD Mimika.

Wah, Pemprov Papua Sudah Habiskan Rp 3,8 Triliun Untuk Persiapan PON(Opens in a new browser tab)

“Semuanya (dipending-Red) biar ditunggu saja dari sumber dana PON XX Papua. Dan hitung semua yang sudah dikeluarkan dari sumber dana APBD Kabupaten Mimika untuk semua jenis tambahan terkait dukungan untuk infrastruktur PON XX Papua di Klaster Mimika,” tegas Bupati Omaleng.

Tidak jelasnya pendanaan tegas Bupati Omaleng telah menyebabkan kemunduran persiapan PON XX di Mimika.

“Jadi kalau memang mau sukses bersama maka semua infrastruktur yang sudah tersedia di Kabupaten Mimika harus disewa oleh penyelenggara agar semua kerugian yang dialami Mimika bisa dikembalikan. Kalau PB PON XX Papua mau pakai silahkan saja tetapi harus menyewa-nya,” kata Bupati Omaleng.

Bupati Omaleng menegaskan, setelah PB PON XX Papua benar-benar menghibahkan dana sebesar 500 milyar sesuai kebutuhan Sub PB PON XX Papua Klaster Mimika baru kerja untuk persiapan PON XX bisa kembali dilaksanakan.

“Tapi kalau hanya seperti kemarin itu (Dana Operasional-Red) sekitar 78 milyar rupiah itu untuk apa,” tekan Bupati Omaleng.(mas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *