BERITA UTAMAMIMIKA

Rapat Penerapan ‘Lockdown’ di Papua Ditunda, Kabupaten Mimika Tunggu Keputusan Provinsi

cropped cnthijau.png
21
×

Rapat Penerapan ‘Lockdown’ di Papua Ditunda, Kabupaten Mimika Tunggu Keputusan Provinsi

Share this article
Kadis Kesehatan
Reynold Ubra

Timika, fajarpapua.com – Pemerintah Provinsi Papua batal menggelar rapat untuk membahas rencana penerapan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM berskala mikro atau warga sering mengistilahkan “Lockdown”. 

Klik iklan untuk info lebih lanjut

Rapat untuk membahas penerapan PPKM skala mikro itu yang sedianya digelar pada Senin (28/6) kabarnya ditunda hingga Kamis (1/7) mendatang.

Sekda Provinsi Papua, Dance Yulian Flassy menyatakan perlu tidaknya penerapan PPKM mikro di Papua akan diputuskan dalam rapat Forkompinda Provinsi Papua.

“Kamis baru kami akan rapat bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, termasuk dikeluarkannya surat edaran yang merupakan keputusan bersama,” kata Sekda Flassy.

Sementara terkait dengan pelaksanaan PPKM Mikro di Kabupaten Mimika, secara otomatis belum dapat diputuskan.

Hal ini karena berdasar terkait pelaksanaan PPKM Mikro di kabupaten menurut Instruksi Menteri Dalam Negeri harus disesuaikan dengan kebijakan yang diambil oleh Pemerintah Provinsi setempat

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika, Reynold Ubra saat dikonfirmasi fajarapua.com, Senin (28/6) menyatakan pihaknya masih menunggu hasil keputusan dari Pemerintah Provinsi Papua terkait kebijakan penerapan pelaksanaan PPKM Mikro.

“Kabupaten Mimika akan menyesuaikan pelaksanaan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM dengan yang diputuskan oleh provinsi,” ujarnya.

Namun demikian, ujar Reynold, neskipun belum keputusan tentang PPKM mikro, masyarakat diminta tetap menjalankan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *