BERITA UTAMAMIMIKA

Perayaan HUT RI ke-76 di Sekolah Asrama Taruna Papua: Mengejar Kemajuan untuk Merdeka Belajar

cropped cnthijau.png
16
×

Perayaan HUT RI ke-76 di Sekolah Asrama Taruna Papua: Mengejar Kemajuan untuk Merdeka Belajar

Share this article
Pasukan Pengibar Bendera Paskibra yang diwakilli oleh siswa siswi kelas 7 hingga kelas 9 Sekolah Asrama Taruna Papua
Pasukan Pengibar Bendera Paskibra yang diwakilli oleh siswa siswi kelas 7 hingga kelas 9 Sekolah Asrama Taruna Papua

Masih Ingat Pria di Timika yang Cabuli 25 Bocah Pria Asrama Taruna Papua ? Begini Kasusnya Sekarang(Opens in a new browser tab)


 
“Merdeka Belajar bagi anak-anak kami yang berasal dari suku Amungme, Kamoro, Papua menjadi contoh konkrit dalam pengelolaan Boarding School Based Management dengan Kurikulum Berbasis Kearifan Lokal. Dua tahun lebih kita telah mengimplementasikan dan mempraktikkannya di SATP. Kami telah menyediakan modul-modul yang relevan yang mengintegrasikan kearifan lokal, berbasis teknologi internet Microsoft Office 365 untuk mengantar anak-anak ini mengikuti pendidikan dasar dengan metode pengajaran berbasis karakter yang kuat,” kata Andreas.
 
Harapan ‘merdeka belajar’ juga disampaikan oleh Kepala Sekolah SATP Johana Tnunay. Ia mengatakan, dengan semangat kemerdekaan RI Ke-76, para siswa yang dididik dan dibina di SATP menjadi generasi yang mampu bersaing secara global dan kelak memiliki etos kerja yang kompetitif.
 
“Meski secara umum proses belajar mengajar tidak berlangsung seperti biasanya, namun SATP yang dimiliki YPMAK dan dibawah naungan pengelola YPL mampu beradaptasi dengan kondisi pandemi dan konsep merdeka belajar sudah terlaksana di SATP,” tegas Johana.
 
Saling Jaga di Masa Pandemi
 
Di tengah pandemi covid-19 yang masih menjadi tantangan dunia, SATP pun turut mewaspadai hal ini dengan terus menjaga ketat protokol kesehatan dalam penyelenggaraan Puncak Kegiatan HUT RI ke-76.
 
Sebelum melaksanakan kegiatan HUT RI ke 76 di lingkungan sekolah, para karyawan dan guru yang tinggal di dalam lingkungan SATP telah menjalankan tes covid-19 dengan tes Genose dan swab antigen di Klinik SATP pada Senin 16 Agustus 2021. Bagi yang tinggal di di luar lingkungan SATP menjalan tes yang sama pada tanggal 17 Agustus. Prokes standar lainnya dijalankan selama mengikuti upacara. Hal ini dilakukan demi menjaga kesehatan seluruh civitas SATP.
 
Pihak SATP rutin melakukan tes kesehatan secara berkala di lingkungan SATP demi Zero Covid-19, mengingat keselamatan sekitar seribuan siswa menjadi prioritas utama dalam proses belajar mengajar di tengah pandemi ini.
 
Kegiatan Lomba Dalam Rangka HUT RI ke-76 di Lingkungan SATP
 
Setelah mengikuti Upacara Bendera selama kurang lebih satu jam, kegiatan pun ditutup dengan pengumuman pemenang berbagai lomba edukasi yang diadakan panitia. Para siswa yang berhasil menjadi juara menerima apresiasi atau hadiah atas semangat dan motivasi mereka dalam berbagai lomba yang diadakan selama rangkaian kegiatan Peringatan HUT RI ke-76 di lingkungan SATP sejak 13 Agustus 2021 lalu.
 
Adapun lomba-lomba edukasi yang diadakan, yaitu lomba pidato, membaca puisi, presenter, paduan suara, yel-yel terbaik hingga gerak jalan.
Peringatan hari kemerdekaan ini mungkin bisa berakhir dalam satu hari, namun optimisme dan semangat juang menguatkan tekad mewujudkan Indonesia berdaya untuk Indonesia Tangguh dan terus Bertumbuh melalui proses Merdeka Belajar untuk tujuan mulia, melihat generasi Emas Amungme-Kamoro dan Lima Suku Kerabat menjadi tuan di rumahnya sendiri. (red)

Klik iklan untuk info lebih lanjut

Hari Ini Massa ‘212’ Demo UU Cipta Kerja, Jalan Patung Kuda Diblok Polisi(Opens in a new browser tab)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *