BERITA UTAMAGEBYAR PON PAPUA

Papua Akhirnya Raih 1 Emas dan 2 Perunggu Cabor Gulat

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
6
×

Papua Akhirnya Raih 1 Emas dan 2 Perunggu Cabor Gulat

Share this article
Pegulat putra peraih emas, Reyna Fadli (tengah) didampingi pegulat Sumbar, Husnul Amri (kiri) dan pegulat Kalsel, M Fazrin Abdulah. (Foto:Hendrik).
Pegulat putra peraih emas, Reyna Fadli (tengah) didampingi pegulat Sumbar, Husnul Amri (kiri) dan pegulat Kalsel, M Fazrin Abdulah. (Foto:Hendrik).


Merauke, fajarpapua.com – Kontingen tuan rumah Provinsi Papua akhirnya meraih 1 emas dan 2 perunggu di cabang olahraga gulat di arena GOR Futsal Merauke, Selasa (12/10), setelah berjuang selama lima hari sejak hari pertama, 8 Oktober 2021 lalu.


Medali emas pertama diraih pegulat Papua di kelas 97 kg gaya bebas (FS) putra atas nama, Reyna Fadli yang mengalahkan pegulat Sumatera Barat, Husnul Amri.

ads


Sedangkan 2 medali perunggu diraih pegulat Papua, Andrias M Sroyer yang mengalahkan pegulat Bengkulu, Dendy Maisyahputra di kelas 86 kg gaya bebas (FS) putra dan Oloan Silalahi yang mengalahkan pegulat Jambi, Tri jaya Kusuma di kelas 125 kg gaya bebas (FS) putra.

IMG 20211013 WA0007
Pegulat Papua peraih Perunggu kelas 125 kg putra, Oloan Silalahi (kanan) bersama pegulat Jatim peraih emas, Dimas Septo Anugrah (tengah) dan pengulat Jateng peraih perak, Ahmad Umar (kiri). (Foto: Hendrik)


Pelatih Gulat Provinsi Papua, Lisyard Baransano menyampaikan rasa syukur dan bangga atas capaian prestasi pegulat di gaya bebas (FS) putra yang menorehkan prestasi dengan mempersembahkan medali emas, perak dan perunggu untuk Provinsi Papua.


“Pertama-tama kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat kehendak-Nya kita dapat meraih prestasi ini. Kita juga mengucapkan terima kadih atas doa dan dukungan masyarakat Papua khusus Merauke yang begitu antusias mensupport pegulat-pegulat kita untuk dalam iven ini,” ujar Baransano kepada awak media usai penyerahan medali cabor gulat gaya bebas putra.


Lisyard Baransano menyebutkan, di cabor gulat putra tim Papua menurunkan 6 pegulat gaya Greco Roman dan 6 pegulat gaya bebas, dimana tiga pegulat sudah diturunkan di hari kelima.Masih ada 3 pegulat yang diturunkan di dua hari terakhir cabor gulat PON XX Papua 2021.

IMG 20211013 WA0008
Pegulat Papua peraih perunggu kelas 86 k9 gaya bebas putra, Andrias M Sroyer (kanan) bersama pegulat Kalsel peraih emas, Fahriansyah (tengah) dan pegulat Jatim peraih perak, Krisna Eka Pratama (kiri). (Foto: Hendrik).


“Kita juga masih mengharap mudah-mudahan para pegulat bisa menambah medali yang dipersembahkan untuk Papua yang kita cintai ini. Mari kita semua mendukung mereka. Apapun hasilnya kita akan berjuang untuk memberikan yang terbaik,” ungkapnya.


Perihal target, kata Baransano, KONI Papua memberikan target perolehan 1 medali emas. Namun target itu sudah dipenuhi melalui gaya bebas putra kelas 97 kg gaya bebas putra.


“Kami akan berjuang sampai titik darah penghabisan untuk Papua yang kita cintai ini. Mohon dukungan dan doa restu seluruh warga Papua,” pungkasnya. (hrs)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *