BERITA UTAMAMIMIKA

Belum Juga Ditemukan Hingga Hari Ketujuh, Operasi Pencarian Kapal LCT Cita XX Diusulkan Ditutup

126
×

Belum Juga Ditemukan Hingga Hari Ketujuh, Operasi Pencarian Kapal LCT Cita XX Diusulkan Ditutup

Share this article
IMG 20240726 WA0244
Kepala Kantor SAR Timika, I Wayan Suyatna bersama Komandan Satgas Udara, Komandan Lanud dan Komandan Lanal saat melakukan konferensi pers di Mako Lanud Yohanes Kapiyau, Jumat (26/7).

Timika, fajarpapua.com – Hingga penutupan pencarian hari ketujuh, Jumat (26/7) Kapal LCT Cita XX yang hilang kontak diperairan Timika menuju Yahukimo belum juga ditemukan.

Sesuai dengan ketentuan, Tim SAR Gabungan saat ini mengusulkan kepada Kepala Basarnas Pusat untuk menutup operasi pencarian.

Jepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Timika, I Wayan Suyatna dalam konferensi pers di Mako Lanud Y Kapiyau Jumat (26/7) malam mengatakan, operasi pencarian Kapal LCT Cita XX memang diusulkan untuk ditutup.

Langkah ini lanjy merupakan kesepakatan bersama saat evaluasi yang dilakukan dengan pemilik kapal, pihak Kominfo, Komandan Satgas Udara, Komandan Lanud dan Komandan Lanal.

“Walaupun nanti ditutup oleh Kepala Basarnas tapi belum dinyatakan selesai, karena kapal dan para korban belum ditemukan. Bilamana ada tanda-tanda ditemukan operasi SAR akan kita buka kembali. Tetapi pihak Lanud dan Lanal akan tetap melakukan pencarian disela-sela pelaksanaan tugas mereka,” katanya.

Dalam operasi pencarian di hari ketujuh Wayan mengungkapkan, Tim SAR Gabungan melakukan pencarian mulai pukul 10.00 WIT hingga pukul 13.40 WIT dengan menggunakan Helikopter TNI AU Super Puma, diseluruh area.

Kemudian pencarian dari laut menggunakan Kapal RIB Basarnas, Kapal TNI AL, Perahu Karet Polair dan dua perahu karet lainnya.

“Jadi tadi selama 3,5 jam, kita melaksanakan operasi diseluruh area laun dalam, laut dangkal, sampai masuk ke jalur-jalur sungai dan muara-muara itu semua tercover dan tidak ada tanda-tanda keberadaan Kapal LCT Cita XX,” ungkapnya.

Menurutnya selama operasi pencarian berlangsung semua informasi terkait terus dilaporkan kepada pihak keluarga korban.

“Keluarga korban tiap hari menelpon dan apa yang kami lakukan kami sampaikan,”tuturnya.(ron).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *