Lombok, fajarpapua.com – Sebanyak 140 peserta kontingen Papua Tengah tiba di Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat, untuk mengikuti Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) 2025.
Rombongan berangkat dari Bandara Mozes Kilangin Timika menggunakan penerbangan Lion Air JT 985 menuju Makassar, lalu melanjutkan perjalanan dengan Lion Air JT 841 dan mendarat di Lombok sekitar pukul 14.30 WITA.
Setibanya di bandara, para peserta dijemput oleh tim pendamping dan langsung menuju hotel transit yang telah disiapkan. Mereka dijadwalkan bergabung dengan kontingen dari berbagai provinsi lainnya pada 25 Juli mendatang di hotel resmi yang ditentukan panitia.
Sekretaris II Kontingen Papua Tengah, Bram, turut menyambut langsung kedatangan rombongan di bandara. Kepada fajarpapua.com, ia menyampaikan seluruh akomodasi dan transportasi peserta telah disiapkan dengan baik.
“Kami sudah siapkan tiga unit bus untuk mobilisasi peserta dari bandara menuju hotel dan lokasi kegiatan. Semuanya dalam kondisi siap dan aman. Kedatangan hari ini berjalan lancar, dan para peserta dalam kondisi sehat dan bersemangat,” ujar Bram saat penjemputan.
Kehadiran kontingen Papua Tengah di FORNAS NTB 2025 menjadi bukti semangat tinggi anak-anak Papua dalam menjunjung sportivitas dan kebersamaan di tingkat nasional. (izzy)