BERITA UTAMAPAPUA

Badan Pesawat Smart Air yang Jatuh di Pantai Karadiri Nabire Berhasil Dievakuasi

14
×

Badan Pesawat Smart Air yang Jatuh di Pantai Karadiri Nabire Berhasil Dievakuasi

Share this article
Badan pesawat Smart Air dengan nomor registrasi PK-SNS

Nabire, fajarpapua.com – Badan pesawat Smart Air dengan nomor registrasi PK-SNS yang jatuh di kawasan Lokpon, Pantai Karadiri, Distrik Nabire Barat, Selasa (27/1), berhasil dievakuasi.

Seluruh penumpang yang berjumlah 11 orang, pilot, dan copilot dilaporkan dalam kondisi selamat.

iklan

Wakapolres Nabire, Kompol Piter Kendek, memimpin langsung peninjauan dan pengamanan lokasi kejadian.

“Berdasarkan laporan awal, seluruh penumpang dan kru selamat,” ujar Kompol Piter kepada wartawan.

Pesawat subsidi dengan rute Nabire–Kaimana tersebut dilaporkan jatuh sekitar pukul 13.00 WIT di ujung Bandara Nabire, tepatnya di perairan Pantai Karadiri.

Peristiwa berlangsung cepat sehingga aparat langsung memprioritaskan pengamanan dan evakuasi.

Untuk mengamankan lokasi sekaligus mendukung proses evakuasi, kepolisian mengerahkan sekitar 58 personel gabungan yang terdiri dari Polres Nabire, Polda Papua Tengah, Brimob, serta unsur intelijen.

Selain itu, tim Basarnas dan kru Smart Air turut berada di lokasi.

“Evakuasi badan pesawat dilakukan menggunakan alat berat. Penarikan pesawat terus diupayakan agar dapat dipindahkan ke tempat yang lebih aman. Secara umum situasi aman, tertib, dan tidak ada kendala berarti,” jelasnya.

Berdasarkan data awal, pesawat membawa 11 penumpang serta dua kru, yakni pilot dan copilot.

Seluruhnya telah dievakuasi dan dibawa ke RSUD Nabire untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.

Diberitakan sebelumnya pesawat Smart Air dengan nomor penerbangan PK-SNS dilaporkan mengalami kecelakaan (accident) dengan mendarat di perairan Pantai Karadiri, Kabupaten Nabire, Papua Tengah, Selasa (27/1).

Insiden tersebut terjadi sesaat setelah pesawat lepas landas dan seluruh penumpang dilaporkan selamat.

Berdasarkan laporan awal kejadian, pesawat jenis Cessna 208 (C208) milik Smart Aviation tersebut melayani rute Bandar Udara Douw Aturure Nabire (WABI), Papua Tengah menuju Bandara Utarom (WASK) Kaimana, Papua Barat.

Pesawat lepas landas (airborne) pada pukul 15.54 WIT dengan membawa 13 penumpang dan dipiloti oleh Captain Tania.

Dua menit setelah airborne, tepatnya pukul 15.56 WIT, pilot pesawat PK-SNS mengajukan permintaan Return to Base (RTB) kepada petugas Air Traffic Control (ATC) Bandar Udara Douw Aturure Nabire.

Menindaklanjuti permintaan tersebut, ATC kemudian menginstruksikan pesawat untuk bergabung (join final) ke runway 17 dan melaporkan posisi final.

Namun, pada pukul 15.57 WIT, petugas ATC yang sedang bertugas melihat kondisi pesawat dalam keadaan menurun saat melakukan turning final.

Dalam proses tersebut, pesawat tidak berhasil mendarat di Bandara Douw Atarure Nabire dan akhirnya tercebur ke laut di sekitar perairan Pantai Karadiri, Nabire. (mas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *