Apa yang dimaksud dengan teknologi pangan? Teknologi pangan merupakan suatu bidang ilmu yang mengaplikasikan ilmu pengetahuan dalam memproses bahan-bahan pangan, terutama setelah masa panen.
Ilmu tersebut menggunakan suatu teknologi yang tepat agar memperoleh manfaat semaksimal mungkin serta meningkatkan nilai tambah bahan pokok tersebut.
Bidang ilmu teknologi yang satu ini mempelajari sifat fisik, kimia, dan mikrobiologis dari proses pengolahan bahan pokok dan bahan pokok tersebut. Spesialisasi jenis ilmu ini cukup beragam, yaitu pemrosesan, pengemasan, pengawetan, penyimpanan, dan lain-lain.
Sejarah teknologi ini bermula sejak Nicholas Appert mengalengkan beberapa bahan pokok. Suatu proses pengemasan dan penyimpanan bahan pokok yang masih terus berlanjut sampai saat ini.