BERITA UTAMAPAPUA

Korban Tewas Serangan KKB di Camp Minning 81 Kampung Kawe Dievakuasi ke Boven Digoel

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
5
×

Korban Tewas Serangan KKB di Camp Minning 81 Kampung Kawe Dievakuasi ke Boven Digoel

Share this article
IMG 20221107 WA0043
Jenazah Rolmo Aldus Tuenoa sesaat sebelum dimasukkan ke helikopter yang melakukan evakuasi ke Boven Digoel. Foto: Istimewa

Jayapura, fajarpapua.com– Korban tewas serangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Camp Minning 81 Kampung Kawe, Distrik Awimbon, Kabupaten Pegunungan Bintang, dievakuasi ke Kabupaten Bovendigoel.

Korban tewas bernama Rolmo Aldus Tuenoa (29) bersama teman-temannya yang selamat dievakuasi menggunakan helikopter.

Klik Gambar Untuk Pendaftaran
Klik Gambar Untuk Pendaftaran

“Korban meninggal dunia bersama dengan teman-temannya atau saksi sudah dievakuasi ke Tanah Merah Kabupaten Bovendigoel,” ungkap Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal.

Kamal mengungkapkan proses evakuasi berjalan lancar dan sama sekali tidak mendapat gangguan dari KKB.

Dikatakan nantinya korban selamat akan dimintai keterangan sebagai saksi mata saat penyerangan berlangsung.

“Nantinya korban selamat akan dimintai keterangan guna kepentingan penyelidikan,” katanya.

Terkait kondisi situasi Pegunungan Bintang menurut Kamal saat ini relatif aman dan kondusif.

Sebelumnya diberitakan sekelompok OTK yang melakukan penyerangan hingga menyebabkan satu orang tewas di Kampung Kawe, Distrik Awimbon, Kabupaten Pegunungan Bintang merupakan KKB pimpinan Bocor Sobolim dari Kabupaten Yahukimo. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *