BERITA UTAMAPAPUA

Puluhan Kios di Pasar Sore Siriwini Nabire Ludes Terbakar

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
7
×

Puluhan Kios di Pasar Sore Siriwini Nabire Ludes Terbakar

Share this article
IMG 20230224 WA0059
Pasar Sore Siriwini Nabire hangus terbakar.

Jayapura, fajarpapua.com– Sebanyak 23 unit lapak atau kios milik warga yang berjualan di kompleks pasar sore, Kelurahan Siriwini, Kabuapten Nabire, Papua Tengah, ludes terbakar.

Apara kepolisian berupaya membantu memadamkan api dengan menurunkan unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) dan AWC Polres Nabire, Jumat (24/2/2023) pagi.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Kasi Humas Polres Nabire Iptu Yaudi mengungkapkan, peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 05. 00 WIT berawal saat saksi Yefta Numberi (33) terbangun dan melihat kompleks pasar sore telah terbakar.

Selanjutnya saksi pergi menggunakan kendaraan roda 2 menuju Polsek Nabire Kota untuk melaporkan bahwa telah terjadi kebakaran.

Iptu Yaudi menuturkan, merespon adanya pengaduan dari masyarakat, personel Polsek Nabire Kota yang dipimpin Ipda Ahada Silayar selaku Pawas mendatangi TKP bersama personel dan melaporkan kepada penjagaan Polres Nabire via HT meminta Damkar milik Polres Nabire segera mendatangi TKP kebakaran.

“Sekitar pukul 05.35 WIT piket penjagaan, piket fungsi bersama damkar dan AWC milik Polres Nabire yang dipimpin Ipda Salahudin dan Ipda Bahruddin selaku Pawas Polres Nabire menuju TKP kebakaran di kompleks pasar sore untuk proses pemadaman,” tuturnya.

Iptu Yaudi menjelaskan, kasus ini tengah diselidiki lanjut guna mengungkap sebab kebakaran tersebut. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 07.30 WIT.

Adapun lapak yang terbakar milik Rizal, Masna, Mukhlis, Ruslan, Akmal, Hamsir, Hamdan, Ramli, Hj. Jum, Hj. Pati, Daeng Tuwo, Wati, Rahman, Ana, Mus Mulyadi, Faisal, Aisah, Akbar, Herman, H. Yunus, Ijadi, La Uli dan Awardin.

“Kerugian materil belum dipastikan dengan peristiwa terjadinya kebakaran di pasar sore,” terangnya.(hsb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *