BERITA UTAMAMIMIKAPEMILU 2024

Polda Papua Cek Kesiapan Polres Mimika Amankan Pemilu 2024

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
116
×

Polda Papua Cek Kesiapan Polres Mimika Amankan Pemilu 2024

Share this article
IMG 20231117 WA0040
Tampak kedua Pejabat Polda Papua didampingi Kapolres Mimika saat melakukan pengecekan sarana dan prasarana di Mapolres Mimika Mile 32, Jumat (17/11).

ads

Timika, fajarpapua.com – Dua pejabat utama Polda Papua, Kabid Propam Kombes Pol Gustaf Urbinas selaku Pamatwil Mimika dan Irwasda Kombes Pol Yosi Muharmatha melakukan pengecekan sarana dan prasarana Polres Mimika untuk pengamanan Pemilu 2024 di Mapolres Mimika Mile 32, Jumat (17/11).

Kedua pejabat Polda Papua didampingi Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra beserta jajaran satu persatu melihat sarana dan prasarana mulai dari alat pengamanan, senjata hingga kendaraan yang ada di Polres Mimika.

AKBP I Gede Putra saat ditemui usai melakukan pengecekan mengatakan, pejabat utama Polda diberikan tugas tanggung jawab sebagai Pamatwil di wilayah-wilayah Polres.

“Jadi kebetulan untuk di Polres Mimika Pamatwilnya Kabid Propam Polda Papua. Begitu juga Irwasda juga memberikan arahan untuk bagamana mempersiapkan segala sesuatu dalam pelaksanaan operasi Mantap Brata yang sudah bergulir,” kata Kapolres.

Terkait kekurangan dalam peralatan pengamanan Kapolres mengakui tidak semuanya tercukupi. Tetapi akan dilakukan tindakan untuk menyiasati agar sarana yang ada tersebut bisa dimaksimalkan.

“Memang tidak semuanya mencukupi tetapi nanti bagaimana kita siasati agar bisa dimaksimalkan sehingga bisa mengcover seluruh kegiatan nantinya dilapangan. Ini menjadi tantangan tersendiri bagi kami dalam melaksanakan tugas,”ungkapnya.

Menurutnya dari pengecekan tersebut nantinya ada hal-hal yang menjadi temuan akan dibawa ketingkat Polda.

“Semuanya tadi dilakukan pengecekan jika ada kekurangan akan dibawa ketingkat Polda. Tetapi dengan segala keterbatasan yang ada ini kita tetap memaksimalkan kegiatan pengamanan,” ujarnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *