Timika, fajarpapua.com – Sempat vakum sejak Maret 2024 lalu, PT Pelni memastikan KM Leuser kembali melayani angkutan penumpang di Pelabuhan Pomako menuju wilayah tengah dan barat Indonesia pada pertengahan Juni 2024 mendatang.
“Kemarin KM Lauser juga masuk, namun karena docking rutin di Surabaya jadi mungkin sekitar 8 atau 10 Juni 2024 akan kembali berlayar, kapal-kapal itu yang melayani kita di Pelni Mimika,” ujar Kepala Cabang PT Pelni Timika, Rahmansyah dikonfirmasi fajarpapua.com, Selasa (14/5).
Dikemukakan, saat ini Pelabuhan Pomako hanya disinggahi KM Sabuk Nusantara 75, KM Sirimau dan KM Tatamailau.
Ketika ditanya penyelundupan minuman keras ke Kabupaten Mimika marak melalui kapal penumpang milik PT Pelni, tidak dibantah Rahmansyah.
“Sering kita dapat saat razia di kapal dan di dermaga biasa miras yang didapat itu dari daerah Bitung. Memang barang bukti miras ada tapi pemilik tidak diketahui,” ujar Rahmansyah.
Menurut dia, gencarnya kegiatan razia menyebabkan hanya sedikit miras yang lolos masuk Timika.
“Kalau sekarang saya lihat mulai berkurang yah, karena sejauh ini banyak petugas yang bekerja sama untuk melakukan razia terhadap barang bawaan para penumpang sehingga miras yang masuk bisa dicegah,” jelasnya.
Dia menyatakan, PT Pelni tetap berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk mengantisipasi penyelundupan miras ke Kabupaten Mimika.
“Kami terus bekerja sama dengan pihak-pihak terkait, kami harap para penumpang yang menggunakan jasa transportasi laut untuk tidak membawa barang-barang yang merugikan dirinya terutama miras. Karena walaupun lolos dari tempat asalnya kami pastikan sampai di dermaga Timika akan kami periksa dan lakukan pengecekkan sehingga miras tidak masuk di Mimika,” ungkapnya.(moa)