BERITA UTAMAMIMIKA

Hari ini: 1 Pamen, 14 Perwira dan Ratusan Bintara Polri di Mimika Dianugerahi Kenaikan Pangkat

pngtree vector tick icon png image 1025736
4
×

Hari ini: 1 Pamen, 14 Perwira dan Ratusan Bintara Polri di Mimika Dianugerahi Kenaikan Pangkat

Share this article
Anggota Polri yang bertugas di Mimika dianugerahi kenaikan pangkat.

Timika, fajarpapua.com – Menutup tahun 2020, Kamis (31/12), sebanyak 218 anggota Polri dianugerahi kenaikan pangkat yang dilaksanakan di halaman Polres Mimika.

Mereka adalah anggota Polres Mimika (55), Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Papua (113), Sat Brimob Polda Maluku BKO Polda Papua (8) serta Korps Brimob Satgas Nemangkawi (40).

ads

Kapolres Mimika AKBP IGG Era Adhinata diwawancarai awak media mengatakan kenaikan pangkat merupakan salah satu sistem dan bagian dari dinamika organisasi dalam rangka mengembangkan manajemen strategi pembinaan personil Polri yang kredibel, akuntabel, dan sinergi serta konsisten.

Dikatakan, proses kenaikan pangkat melalui proses evaluasi dan monitoring penilaian kepada personil yang telah teruji kualitasnya yakni profil kompetensi dalam tugas dan tanggung jawab. Sehingga tugas selanjutnya diberikan penghargaan dalam bentuk kenaikan pangkat.

“Kenaikan pangkat juga merupakan salah satu wujud implementasi strategi pembinaan personil jangka panjang dalam rangka perawatan dan pengendalian personil ke arah terwujudnya keselarasan antara kebutuhan organisasi dan pengembangan struktur sesuai potensi yang dimiliki secara dinamis dan terintegrasi,” pungkasnya.

Sementara Wakapolres Mimika, Kompol I Nyoman Punia S.Sos mengatakan secara keseluruhan ada 218 personil yang dianugerahi kenaikan pangkat, satu Pamen, 14 perwira serta sisanya bintara.

“Kenaikan pangkat merupakan sebuah prestasi bagi anggota agar bekerja dengan baik dan tidak melakukan pelanggaran. Ada juga yang tidak naik pangkat karena kinerjanya belum bagus,” ujarnya.

“Saya harap bersainglah dan bekerja yang jujur. Jadilah pelayan masyarakat yang baik,” harapnya.(rul)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *