BERITA UTAMAMIMIKApinpost

Ini Pernyataan Resmi Pemda Mimika Tanggapi Aksi Terorisme di Makassar, Radikalisme Harus Dilawan !!!

pngtree vector tick icon png image 1025736
9
×

Ini Pernyataan Resmi Pemda Mimika Tanggapi Aksi Terorisme di Makassar, Radikalisme Harus Dilawan !!!

Share this article
Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob
Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob

Timika, fajarpapua.com – Dianggap berpotensi menimbulkan keresahan ditengah warga menjelang Tri Hari Suci Paskah, akhirnya Pemda Mimika mengeluarkan pernyataan resmi terkait aksi teror bom yang mengguncang Katedral Makassar.

Melalui voice release yang diterima fajarpapua.com, Selasa (30/3), Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob menyampaikan tanggapan Pemda Mimika atas aksi tersebut.

Klik iklan untuk info lebih lanjut

Berikut petikan langsung. “Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Shalom, Salam Sejahtera, Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan, Amolongo, Nimao Witimimi.

Terkait peristiwa bom bunuh diri yang terjadi di Makassar di depan pintu gerbang Gereja Katolik Katedral Makassar pada tanggal 28 Maret 2021 hari Minggu, maka atas nama Pemerintah Kabupaten Mimika dan seluruh masyarakat Kabupaten Mimika, kami menyatakan keprihatinan yang mendalam dan rasa duka cita atas peristiwa yang mencederai rasa kemanusiaan untuk bangsa Indonesia.

Kami mengutuk keras dan menolak segala bentuk kekerasan dan tindakan anarkis yang mengatasnamakan agama dalam rangka menjaga NKRI.

Kami yakin bahwa aksi tersebut bukan oleh sebuah agama apapun karena semua agama tidak mengajarkan kekerasan. Kejadian tersebut merupakan kejadian terorisme yang harus musnah dan dibasmi dari muka bumi ini secara khusus di muka bumi Indonesia.

Untuk itu maka kami mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Mimika untuk tidak terprovokasi dan tetap menjaga kerukunan, cinta damai dan toleransi antar umat beragama.

Kita harus menjadikan Kabupaten Mimika sebagai daerah yang terdepan dalam perlawanan terhadap paham apapun, paham-paham dan tindakan yang radikal yang sangat bertentangan dengan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.

Kita juga mengajak dan menyerahkan seluruh pelaku teroris yang terjadi di Makassar kepada penegak hukum untuk diselesaikan secara tuntas sesuai dengan hukum dan ketentuan-ketentuan yang berlaku.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *