Timika, fajarpapua.com – Organisasi Pemuda Katolik Mimika yang sekian lama vakum, kini dihidupkan kembali. Wadah OKP yang berada dibawah naungan spiritualitas Gereja Katolik itu akan menggelar masa penerimaan anggota (Mapenta) dan Muskomcab (musyawarah komisi cabang) yang akan dilaksanakan Minggu (22/5) di Hotel Grand Tembaga, Timika.
Ketua Karateker Pemuda Katolik Mimika, Jembris Wafom, SH dikonfirmasi fajarpapua.com menyampaikan organisasi tersebut dideklarasikan pada tanggal 15 Nopember 1945 dan kemudian diumumkan secara resmi dalam Kongres Partai Politik Katolik Indonesia di Surakarta pada 8 Desember 1945.
“Ada dua agenda yang dilaksanakan oleh Pengurus Karateker Pemuda Katolik Komisariat Cabang Mimika pada tanggal 22 Mei 2022 yaitu Masa Penerimaan Anggota yang bertujuan merekrut Anggota Pemuda Katolik Komcab Mimika dan Musyawarah Komisariat Cabang yang bertujuan untuk memilih dan mengangkat Ketua Defenitif periode 2022-2025” kata Jembris.
Dikatakan, moment ini akan menjadi sejarah baru bagi Organisasi Pemuda Katolik Mimika dengan momentum yang ada berharap nahkoda organisasi Pemuda Katolik yang nanti akan terpilih dapat berperan aktif dan menunjukan eksistensi pemuda katolik di kabupaten Mimika.
Ia menyatakan, pengurus karateker yang ditunjuk oleh pengurus pusat berdasarkan SK No. 0048/PK/KOMDA-PAPUA/XII/2021 yang sudah dikeluarkan dengan Komposisi Ketua (Jembris Wafom, SH), Wakil Ketua (Fransiskus Kemong, S. kom., MA), Sekretaris (Ardi Sampe Rante, ST) telah melakukan konsolidasi di Kabupaten Mimika.
“Kami terus mengupayakan yang terbaik bagi pelaksanaan kegiatan ini, dengan keterbatasan waktu juga panitia yang ada sekarang kami tetap yakin kegiatan dapat berjalan sukses pada tanggal 22 Mei nanti yang diawali dengan misa Pembukaan pada pukul 07.00,” paparnya.
“Selain pengurus karateker kami di bantu oleh kader-kader Pemuda Katolik yang ada di Kabupaten Mimika yang juga tergabung dalam panitia” tambah Jembris Wafom
Sementara sekretaris Karateker Ardi Sampe Rante mengatakan berkaitan dengan administrasi pelaporan kepada setiap paroki (surat pemberitahuan, undangan serta formulir pendaftaran calon anggota) sudah dikerjakan dalam beberapa minggu terakhir walaupun belum 100 persen ke semua stasi yang ada.
“Kita sudah upayakan urusan administrasi ini berjalan dengan baik dengan membangun komunikasi dengan pihak-pihak terkait, terutama pendaftaran online (https://docs.google.com/forms/d/1620XR3pW7fw7xoO2nBe3AGc9xioe_-eXjCDtoRPSyBk/edit?usp=drivesdk) dan pendaftaran offline dengan mendistribusikan surat pendaftaran anggota ke setiap paroki yang ada.
Panitia berharap kegiatan ini dapat berjalan baik dengan target peserta dan undangan total 200-500 orang. Pengurus karateker juga menyampaikan terimakasih kepada pihak-pihak yang sudah mendukung baik secara moril maupun materil.
“Kami pengurus karateker mengharapkan secara khusus bahwa yang pertama bagi anggota yang nantinya dilantik agar bisa terlibat aktif dalam seluruh proses keorganisasian guna perkaderan Pemuda/Pemudi Katolik,” harapnya.
Selanjutnya bagi ketua terpilih diharapkan bisa menjalankan amanat organisasi Pemuda Katolik (PK) Komcab Mimika dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab agar kedepan wadah ini menjadi wadah yang betul-betul hidup dan tidak vakum lagi.
“Sehingga dapat membela kepentingan masyarakat kecil serta pula dapat menjadi mitra kritis pemerintah. Peran serta Pemuda Katolik musti ada dalam mengisi pembangunan dan kemajuan daerah guna terciptanya masyarakat adil makmur sebagaimana diamanahkan UUD 1945,” tuturnya.(ari)