BERITA UTAMANASIONAL

Manado Dikepung Banjir dan Longsor, 34 Kelurahan Terdampak, 11 Rumah Tertimbun, 2 Warga Meninggal, Ini Daftarnya…

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
3
×

Manado Dikepung Banjir dan Longsor, 34 Kelurahan Terdampak, 11 Rumah Tertimbun, 2 Warga Meninggal, Ini Daftarnya…

Share this article
IMG 20230128 WA0001
Banjir yang melanda Manado, Sulawesi Utara.

Manado, fajarpapua.com– Banjir dan longsor kembali melanda beberapa wilayah di Kota Manado, Sulawesi Utara pada Jumat (27/1).

Hingga Sabtu (28/1) dinihari tadi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manado mencatat sebanyak 34 kelurahan terdampak musibah banjir dan longsor.

ads

Dari 34 kelurahan terdampak, BPBD Kota Manado juga mencatat terdapat
40 titik banjir yang tersebar di 25 kelurahan.

Sementara longsor dan pohon tumbang akibat intensitas hujan yang tinggi terjadi di 9 kelurahan disekitar wilayah Kota Manado.

Berikut inibdata kelurahan terdampak banjir dan tanah longsor di Kota Manado:

Titik Banjir:

  1. Kelurahan Kombos Barat
  2. Kelurahan Kairagi
  3. Kelurahan Karame
  4. Kelurahan Sumompo
  5. Kelurahan Bitung Karang Ria
  6. Kelurahan Sario Utara
  7. Kelurahan Bailang
  8. Kelurahan Paal 1
  9. Kelurahan Ketang Baru
  10. Kelurahan Banjer
  11. Kelurahan Pinaesaan
  12. Kelurahan Wenang Selatan
  13. Kelurahan Tumumpa
  14. Kelurahan Tikala Baru
  15. Kelurahan Molas
  16. Kelurahan Perkamil
  17. Kelurahan Mahawu
  18. Kelurahan Ranotan
  19. Kelurahan Ternate Tanjung
  20. Kelurahan Tikala Kumaraka
  21. Kelurahan Paal 2
  22. Kelurahan Paniki Bawah
  23. Kelurahan Taas
  24. Kelurahan Tuminting

Titik Longsor:

  1. Kelurahan Ranomuut
  2. Kelurahan Singkil
  3. Kelurahan Ternate Baru
  4. Kelurahan Kampung Islam
  5. Kelurahan Banjer
  6. Kelurahan Perkamil
  7. Kelurahan Bailang
  8. Kelurahan Kairagi Weru
  9. Kelurahan Perkamil

Namun menurut Kepala BPBD Provinsi Sulawesi Utara, Joi Oroh secara keseluruhan ada 53 titik banjir di 10 Kecamatan yang ada di Kota Manado.

Sementara tanah longsor dari data yang ada dipihaknya terjadi di 20 titik wilayah di Kota Manado.

“Upaya-upaya yang sudah kami lakukan pertama terkait dengan evakuasi kepada warga yang terdampak, jadi kami sudah lakukan itu,” kata Joi.

Warga yang terdampak tersebut kata Joi di evakuasi ke gedung-gedung pemerintah, Gedung sekolah dan ditempat-tempat ibadah.

11 Rumah Tertimbun, 2 Korban Tewas

Akibat banjir dan longsor di Manado itu dilaporkan sebanyak 11 rumah warga yang berada di kelurahan Kairagi Satu dan Kairagi Weru tertimbun longsor.

“Rumah yang tertimbun longsor 8 di Kelurahan Kairagi Satu,” kata Kapolsek Mapanget Iptu Ayu Gusti.

Iptu Ayu Gusti juga menyebut, sebanyak 3 orang terluka dan saat ini sudah dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Selain itu, ada 43 orang yang terdampak longsor tersebut dievakuasi ke kantor kelurahan.

Sementara itu, 4 warga di Kelurahan Kairagi Weru, Kecamatan Paal Dua, Kota Manado, Sulut dilaporkan tertimbun longsor.

Dua orang di antaranya ditemukan tewas, sementara dua lainnya masih pencarian.

“Ada 2 korban yang sudah ditemukan meninggal dunia, dan duanya lagi belum dapat dievakuasi,” kata Kabag Ops Polresta Manado Kompol Tommy Aruan.

Tommy mengatakan, ada 3 rumah yang tertimbun longsor di wilayah tersebut. Satu rumah masih di Kompleks Perumahan TNI AL, sementara duanya lagi di permukiman warga. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *