BERITA UTAMAPAPUA

Tiga Balita Ikut Tewas Dalam Tragedi Longboat di Kaimana, Ini Daftar Nama 18 Penumpang

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
6
×

Tiga Balita Ikut Tewas Dalam Tragedi Longboat di Kaimana, Ini Daftar Nama 18 Penumpang

Share this article
IMG 20230630 WA0119
Para korban meninggal dunia saat dievakuasi.

Timika, fajarpapua.com – Tragedi Longboat tenggelam di Kaimana, Jumat (30/6) dinihari menyisakan duka mendalam bagi keluarga.

Kantor SAR Mimika pada Jumat malam merilis nama-nama korban selamat, meninggal dunia dan dalam pencarian.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Adapun korban selamat

  1. Marianus
  2. Arnol
  3. Yakobus
  4. Yosias
  5. Sedek
  6. Triska
  7. Milka
  8. Riski
  9. Maya
  10. Kristopel
  11. Siska
  12. Neti

Meninggal dunia

  1. Nurmayanti Majit (50)
  2. Abraham ( balita 4 tahun)
  3. Masdiyana Kudo (29)
  4. Glend Edwar (balita 5 tahun)
  5. Putri (balita 4 tahun)

Sedangkan dalam pencarian, Jihan (9).

Diberitakan, longboat berpenumpang 18 orang dilaporkan tenggelam di perairan Buruwai, Kaimana.

Informasi tersebut diperoleh Kantor SAR Timika melalui Pos Pencarian dan Pertolongan Kaimana bahwa pada Jumat (30/6) Bernard melaporkan sebuah longboat fiber bermesin 40 PK yang ditumpangi 18 orang berangkat dari Kaimana pada Kamis (29/06) pukul 23.00 WIT.

Longboat naas itu direncanakan tiba di kampung Esenia Distrik Buruwai Jumat (30/06) pukul 01.00 dini hari. Namun dalam perjalanan longboat tenggelam di perairan antara pulau Mandais dengan muara Burowai.

Mendapat laporan tersebut Kepala kantor pencarian dan pertolongan Timika George L.M. Randang, S.IP.,M.A.P. melalui Kasubsie Operasi dan Siaga SAR Timika Charles Y. Batlajery, S.E. langsung memberangkatkan tim sar gabungan yang terdiri dari Rescuer Pos Pencarian dan Pertolongan Kaimana, Kodim Kaimana, TNI AL Kaimana, Pol Airud Kaimana, BPBD Kaimana serta masyarakat lokal untuk bersama-sama melakukan pencarian para korban lainnya.

Disaat melakukan pencarian tim sar gabungan menerima informasi bahwa ada masyarakat/nelayan yang menemukan 4 korban dalam kondisi meninggal dunia. Tim sar gabungan langsung menuju lokasi untuk mengevakuasi korban menuju RSUD Kaimana.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *