BERITA UTAMAPAPUA

Diguyur Hujan, Upacara Pengibaran Bendera HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Asmat Berjalan Lancar dan Aman

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
23
×

Diguyur Hujan, Upacara Pengibaran Bendera HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Asmat Berjalan Lancar dan Aman

Share this article
IMG 20230817 WA0210
Pelaksanaan upacara pengibaran bendera merah putih di Asmat dalam suasana hujan

Asmat, fajarpapua.com – Upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke-78 di Kabupaten Asmat, Papua Selatan berjalan aman dan lancar.

Kendati demikian, pelaksanaan upacara HUT ke-78 ini berlangsung dalam suasana hujan dengan Inspektur Upacara (Irup) Bupati Asmat Elisa Kambu, Komandan Upacara Inspektur Polisi Satu (Iptu) Elvis Lambertus Palpialy, S.Sos serta Perwira Upacara Ajun Komisaris Polisi (AKP) Dr. (kandidat) Pitter Kendek dari Kepolisian Resor Asmat.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Turut hadir pada upacara ini Wakil Bupati Asmat Thomas Eppe Safanpo,S.T, Sekda Asmat Absalom Amiyaram,S.Sos.,M.Si, Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi, S.Sos.,M.M, Perwira Penghubung (Pabung) Kodim 1707/Merauke di Asmat Kapten Hermanus Kopong, Wadan Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif Raider 125/Si’mbisa Kapten Inf Danil Supriatama, Wakil Ketua II DPRD Asmat Jasman Tumpu, Forkompinda Asmat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, serta tamu undangan terkait.

Upacara pengibaran bendera merah putih yang berlangsung khidmat dihadiri ratusan peserta dari utusan TNI-POLRI dan berbagai instansi di lingkup Pemda Asmat serta satuan pendidikan di Kota Agats. Acara semakin meriah dengan penampilan marching band dan paduan suara dari SMAK Yan Smith Agats dibawah Conductor Pdt. Elias Soumete, S.Th.

Seperti yang disaksikan fajarpapua.com, peserta upacara tampak tertib dan setia mengikuti rangkaian upacara yang berlangsung tepat pukul 09.30 WIT di Lapangan Yos Sudarso Agats, Asmat dari awal hingga akhir.

Usai upacara pengibaran bendera, dilanjutkan dengan upacara prosesi penaburan bunga untuk mengenang dan menghormati jasa para pahlawan yang gugur di medan perang bertempat di dermaga pelabuhan Feri Agats dengan inspektur upacara Wakil Ketua II DPRD Asmat Jasman Tumpu.
(Jef)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *