BERITA UTAMAMIMIKA

DPRD Setujui APBD Perubahan Kabupaten Mimika Rp 7,2 Triliun

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
21
×

DPRD Setujui APBD Perubahan Kabupaten Mimika Rp 7,2 Triliun

Share this article
IMG 20231001 WA0024
Penandatanganan nota kesepakatan penetapan APBD Perubahan di ruang rapat Paripurna DPRD Mimika, Sabtu (30/9) malam.

Ads

Timika, fajarpapua.com – DPRD Kabupaten Mimika akhirnya menyetujui APBD Perubahan yang usulkan oleh Pemda Mimika sebesar Rp. 7.201.874.687.864.

APBD Perubahan tersebut ditetapkan dalam sidang paripurna dalam rangka pengambilan keputusan terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran (TA) 2023, di ruang rapat Paripurna DPRD Mimika, Sabtu (30/9) malam.

Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Mimika Anton Bukaleng, didampingi Wakil Ketua I DPRD Mimika Aleks Tsenawatme, dan dihadiri oleh 20 Anggota DPRD, Bupati Mimika Eltinus Omaleng beserta pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Dalam paripurna itu, tujuh Fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Mimika menyatakan menerima dan menyetujui Ranperda Perubahan APBD Kabupaten Mimika TA 2023 untuk disahkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Setelah disetujui, penandatanganan nota kesepakatan yang dilakukan antara pihak eksekutif dan legislatif oleh Bupati Mimika Eltinus Omaleng dan Ketua DPRD Kabupaten Mimika Anton Bukaleng didampingi oleh Wakil Ketua I DPRD Mimika Aleks Tsenawatme dan Plt Sekda Kabupaten Mimika, Dominggus Robert Mayaut.

Anton Bukaleng dalam pidatonya mengatakan, dari mulai proses pembahasan sidang hingga penandatangan nota kesepakatan bersama rancangan kebijakan umum APBD (Perubahan KUA), Rancangan Perubahan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (Perubahan PPAS) yang disepakati dalam RKPD, berdasarkan hasil evaluasi tahun berjalan dan telah disepakati dan ditetapkan sebesar Rp. 7.201.874.687.864.

Diharapkan sisa waktu yang terbatas di Tahun 2023 seluruh program dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan kegiatan yang telah dianggarkan di APBD P berjalan sebagaimana mestinya.

“Supaya pelaksanaan program pembangunan dapat dilaksanakan tepat waktu untuk mencapai target yang dipertanggung jawabkan kepada masyarakat,” ujarnya.

Selanjutkan Bupati Eltinus Omaleng mengatakan, berbagai pandangan dan tanggapan serta masukan dari anggota dewan menyangkut upaya yang telah dan akan dilakukan dalam rangka meningkatkan pendapatan asli daerah.

Serta beberapa aspek perencanaan penganggaran dan peningkatan kinerja pelaksanaan program kegiatan maupun penanganan masalah masalah kesejahteraan sosial, sekaligus fungsi sosial kontrol lembaga legislatif yang tujuan akhirnya adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat Mimika.

“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pimpinan dan anggota dewan yang terhormat, yang telah bersedia melaksanakan pengkajian dan pembahasan secara objektif dan mendalam, sehingga rancangan APBD P yang kami ajukan telah disetujui,”tuturnya.

Ia berharap apa yang telah disepakati bersama hendaknya dapat berjalan lancar dalam perencanaannya untuk membangun Kabupaten Mimika.

“Semoga perencanaan yang direncanakan dapat berjalan dengan baik, sehingga dapat mewujudkan kesejahteraan dan kemajuan masyarakat Kabupaten Mimika,”ujarnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *