BERITA UTAMAPAPUA

APBD Tahun 2023 Biak Numfor Ditetapkan Sebesar Rp 1,42 Triliun

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
21
×

APBD Tahun 2023 Biak Numfor Ditetapkan Sebesar Rp 1,42 Triliun

Share this article
IMG 20221219 WA0047
Penyerahan materi sidang oleh Ketua DPRD Biak Milka Rumaropen kepada Bupati Herry Ario Naap.Foto: Istimewa

Biak, fajarpapua.com- Sidang pembahasan Rancangan Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Biak Numfor Tahun 2023 secara resmi akhir pekan lalu.

Penutupan itu ditandai dengan penyerahan materi sidang oleh Ketua DPRD Biak Milka Rumaropen kepada Bupati Herry Ario Naap.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

APBD Kabupaten Biak Numfor Tahun 2023 secara resmi ditetapkan dengan jumlah pendapatan sebesar sebesar Rp 1,42 triliun atau tepatnya sebesar Rp 1.424.686.370.531.

Jumlah pendapatan itu terdiri dari Pendapatan Asli Daerah sebesar Rp 42.736.438.804, pendapatan transfer sebesar Rp 1.311.749.931.727 dan Pendapatan Daerah Yang Sah sebesar Rp 70.200.000.000.

Sementara belanja daerah dalam APBD Tahun Anggaran 2023 sebesar Rp 1.486.886.370.530 dengan rincian sebagai berikut belanja operasi sebesar Rp. 1.015.094.085.720, belanja modal sebesar Rp.239.387.393.511 dan belanja tidak terduga sebesar Rp. 2.000.000.000 serta belanja transfer sebesar Rp. 230.404.891.300.

Sedangkan untuk pembiayaan daerah terdiri daru penerimaan pembiayaan sebesar Rp 97.950.000.000 dan pengeluaran pembiayaan daerah, sebesar Rp 35.750.000.000.

“Semoga APBD Kabupaten Biak Numfor benar-benar memberi bermanfaat yang sebesar-besarnya bagi peningkatan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Biak Numfor,” ucap Bupati Herry Ario Naap dalam pidato penutupan sidang.

Dalam pidato penutupan itu, Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada jajaran Forpimda, Pimpinan dan Anggota DPRD Biak Numfor serta Jajaran Pemerintahan di Kabupaten Biak Numfor serta seluruh stakeholder yang mempersiapkan pelaksanaan sidang paripurna dari pembukaan hingga penutupan.

“Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Pimpinan TNI dan POLRI yang tidak henti-hentinya menjaga keamanan ketertiban dan stabilitas di daerah ini,” ucap Bupati.

“Seluruh komponen masyarakat Kabupaten biak Numfor yang tidak dapat saya sebut satu per satu yang mendukung memberikan kontribusi positif dalam pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Biak Numfor, saya juga ucapkan terima kasih,” lanjut Bupati menutup pidatonya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *