BERITA UTAMAPAPUA

Mulai Susun RPJPD 2025 – 2045, Pemda Biak Numfor Jaring Aspirasi Melalui Polling

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
17
×

Mulai Susun RPJPD 2025 – 2045, Pemda Biak Numfor Jaring Aspirasi Melalui Polling

Share this article
IMG 20230909 WA0002
Rolling penjaringan aspirasi

Biak, fajarpapua.com– Pemerintah Kabupaten Biak Numfor mulai mempersiapkan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Biak Numfor 2025-2045.

Terkait dengan itu, Pemerintah Kabupaten Biak Numfor memberikan kesempatan kepada pemangku kepentingan, masyarakat dan semua pihak terkait lainnya untuk memberikan saran, masukan dan pendapat melalui polling.

ads

Untuk itu, diharapkan masyarakat dan semua pihak terkait ikut memberikan masukan melalui polling dimaksud, dengan harapan RPJPD yang dibuat nantinya benar-benar sesuai dengan masukdan dari masyarakat dan kemajuan pembangunan Kabupaten Biak Numfor yang lebih terarah serta lebih baik kedepan .

“Kita akan Menyusun RPJPD, pemerintah daerah membuka ruang kepada semua pihak untuk memberikan masukan dan catatan agar RPJPD yang nantinya ditetapkan benar-benar sesuai dengan harapan serta dapat mendukung percepatan pembangunan, yang tujuannya adalah untuk kejehteraan masyarakat,” ujar Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap.

Menurut Bupati Naap, polling tentang RPJPD dilakukan dalam upaya menjaring aspirasi masyarakat dan pemangku kepentingan terkait dengan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Biak Numfor 2025-2045.

“Kami sangat berharap peran serta warga untuk memberikan pemikiran, wawasan dan wacana tentang masa depan pembangunan Kabupaten Biak Numfor mulai Tahun 2025 sampai dengan tahun 2045,” ujarnya.

Penyampaian pemikiran lanjutnya disampaikan berdasarkan kondisi atau keadaan yang dimungkinkan terjadi, dengan melihat perilaku masyarakat, kemajuan teknologi dan ketersediaan sarana dan prasarana selama 20 tahun mendatang.

“Polling ini dibagi atas dua bagian. Bagian pertama merupakan harapan atau keinginan yang paling diprioritaskan akan terwujud di Kabupaten Biak Numfor di Tahun 2045. Bagian kedua merupakan jawaban yang bebas ditulis sesuai keinginan atau harapan masing-masing pada setiap aspek pembangunan,” jelas Bupati Naap.

Polling penjaringan aspirasi ini sendiri dibuka mulai tanggal 4 September 2023 dan akan ditutup pada tanggal 25 September 2023. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *