Timika, fajarpapua.com – Arena judi king yang beberapa waktu lalu dibubarkan aparat kepolisian di sekitar gorong-gorong Timika tampak mulai buka kembali dan bepindah tempat di jalan bambu kuning. Munculnya bibit judi yang kebanyakan menguras uang belanja mama-mama itu diharapkan segera dihentikan.
Salah seorang warga Bambung Kuning, Adrianus, Jumat (10/5) mengatakan, aparat keamanan harus menertibkan praktek perjudian tersebut karena sangat meresahkan dan bahkan bisa mengundang kejahatan lainnya.
“Saya kira aparat Kepolisian Polres Mimika harus bertindak karena sudah meresahkan masyarakat. Yang main pulang pagi mengundang kejahatan lainnya seperti begal bahkan ada yang mabuk,” katanya.
Menurut dia, selain aparat Kepolisian aparat kampung juga harus berperan dan jangan mendiamkan jika wilayahnya ada praktek perjudian.
“Aparat kampung juga harus membantu Polisi karena yang punya wilayah. Kalau didiamkan ya berarti ada apa dibalik itu,” ungkapnya.(red)