BERITA UTAMAMIMIKA

Seharian Tim SAR Cari di Muara Amar, Begini Nasib Mama Ferdi

pngtree vector tick icon png image 1025736
5
×

Seharian Tim SAR Cari di Muara Amar, Begini Nasib Mama Ferdi

Share this article
SAR
Dua kelompok Tim SAR gabungan merapat ke Atuka setelah menyusuri muara Amar

Timika, fajarpapua.com
Tim SAR gabungan, sejak Senin (19/10) melakukan pencarian terhadap keberadaan Mama Ferdi, penumpang longboat yang tenggelam di Muara Amar, Kabupaten Mimika, Sabtu (17/10).

Kepala kantor SAR Timika, Monce Brury kepada wartawan Senin petang mengatakan, tepat pukul 07.00 WIT, Senin pagi, tim SAR gabungan kembali melanjutkan pencarian terhadap 1 korban longboat terbalik di muara Amar atas nama mama Ferdi.

Tim SAR gabungan yang terdiri dari 10 personil rescuer Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika dan 2 personil Polairud Timika itu terbagi menjadi 3 tim.

“Mereka bertolak dari dermaga pelabuhan SAR menggunakan 2 unit perahu karet dan 1 unit RIB 85 PK,” ujarnya.

Pencarian dilakukan dengan menyisir laut dan sungai di sekitar lokasi kejadian hingga pukul 17.00 Wiit namun belum juga membuahkan hasil.

Direncanakan 2 tim yang menggunakan perahu karet akan menginap di sekitar Atuka agar meminimalisir waktu perjalanan melakukan pencarian korban pada keesokan hari, sehingga operasi SAR dapat lebih efektif dan efisien.

Sebagaimana diketahui, dari empat korban tiga lainnya sudah ditemukan dalam keadaan selamat.(boy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *