BERITA UTAMA

Manus Murib Keluar dari RSMM Timika, Beri Kesaksian Pelaku Berpakaian Hitam

pngtree vector tick icon png image 1025736
12
×

Manus Murib Keluar dari RSMM Timika, Beri Kesaksian Pelaku Berpakaian Hitam

Share this article
KKB
Pelajar yang selamat, Manus Murib, menjalani perawatan medis.

Jayapura, fajarpapua.com – Kapolres Puncak AKBP Dicky Saragih mengatakan pelaku penyerangan di pedalaman Kabupaten Puncak, Papua, yang mengakibatkan satu orang tewas mengenakan pakaian hitam-hitam.

Hal ini disampaikannya mengutip pernyataan Manus Murib, korban yang selamat dalam penyerangan tersebut. Keterangan Manus Murib, pelajar SMK Gome tersebut disampaikan ke penyidik saat pembuatan BAP.

ads

Keterangan tersebut juga disampaikan Manus saat berada di Puskesmas Ilaga. “Pelaku penyerangan menggenakan pakaian dan rompi hitam, ” kata AKBP Saragih kepada wartawan, Kamis.

 Diakui, walaupun sudah ada keterangan dari pelajar SMK Gome namun pihaknya belum menemukan titik terang siapa pelaku penyerangan. “Penyidik kesulitan mengungkap kasus tersebut karena terbatasnya petunjuk, ” aku Saragih yang dihubungi dari Jayapura. 

Diakui, kesulitan itu juga dialami dalam penyidikan terhadap tiga orang yang dilaporkan meninggal di hari yang sama. Memang ada laporan tentang tiga orang warga yang sebelumnya diduga diserang OTK dan jenazahnya sudah dimakamkan di hari yang sama dengan insiden yang dialami Manus Murib beserta Atanius Murib yang dilaporkan meninggal. 

Hingga kini warga belum mau memberikan keterangannya ke penyidik, ungkap AKBP Saragih seraya menambahkan Manus Murib sudah keluar dari RSUD Timika. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *