BERITA UTAMAMIMIKA

Jelang PON XX Papua, DLH Serahkan 1 Unit Armada Sampah Untuk Cluster Mimika

cropped cnthijau.png
7
×

Jelang PON XX Papua, DLH Serahkan 1 Unit Armada Sampah Untuk Cluster Mimika

Share this article
Penyerahan 1 Unit alat pengangkut sampah kepada PB PON MIMIKA
Penyerahan 1 Unit alat pengangkut sampah kepada PB PON MIMIKA

Timika, fajarpapua.com – Dalam rangka mendukung suksesnya PON XX Papua yang akan digelar pada Oktober 2021 mendatang, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mimika memberikan bantuan satu unit armada sampah berupa dump truk kepada PB PON Cluster Mimika.

Penyerahan Armada tersebut dilakukan di halaman Kantor DLH Kabupaten Mimika,Jalan Cendrawasih pada Selasa, (10/8) yang diterima oleh Sekretaris PB PON Cluster Mimika, Cesar Avianto Tunya.

ads

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mimika, Limi Mokodompit kepada fajarpapua.com mengatakan bantuan tersebut sebagai implementasi arahan dari Bupati Mimika agar setiap organisasi perangkat daerah harus mendukung persiapan PON dan Pesparawi.

“Kementerian memberikan bantuan 16 unit dump truk dan 30 unit kendaraan roda tiga yang sudah didistribusikan untuk Kelurahan dan Distrik,” ujarnya.

Penyerahan satu unit armada sampah ke PB PON Cluster Mimika dilakukan dalam rangka mendukung suksesnya PON XX Papua.

“Mudah-mudahan dengan adanya armada tersebut dapat membantu terutama dibidang kebersihan kota,” terangnya.

Selain itu Limi mengungkapkan, nantinya setiap venue akan disediakan tong sampah maupun bak kontainer sehingga sampah tidak berserakan.

“Jadi kalau di dalam ruangan nanti sudah ada disiapkan kantong sampah, dan nanti para petugas akan mengambil itu dan mengumpulkan ke tempat yang sudah disediakan untuk diangkut dibuang ke TPS,” katanya.

Sementara Sekum PB PON Cluster Mimika, Cessar Avianto Tuanya menyampaikan terima kasih kepada dinas maupun kementerian lingkungan hidup yang memberikan bantuan satu unit armada sampah.

Pihaknya berharap, dengan adanya dukungan tersebut pelaksanaan PON XX Papua di Kabupaten Mimika dapat berjalan dengan baik. (feb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *