BERITA UTAMANASIONALOLAHRAGAPAPUA

Persipura Jayapura Terancam Sanksi ? PT LIB Tegas Kembalikan ke Regulasi

cropped cnthijau.png
8
×

Persipura Jayapura Terancam Sanksi ? PT LIB Tegas Kembalikan ke Regulasi

Share this article
Persipura Jayapura
Persipura Jayapura

Gianyar, fajarpapua.com – Persipura Jayapura  yang mangkir dan tidak hadir ke Stadion Kapten I Wayan Dipta untuk memainkan partai tunda pekan ke-22 BRI Liga 1 2021/2022 pada Senin (21/2) malam kontra Madura United terancam tindakan disiplin dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Isyarat Persipura bisa kena tindakan disiplin seperti dikatakan Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita. Ia mengatakan, bila kejadian ini akan dikembalikan kepada regulasi liga.

ads

“Pada prinsipnya, semua yang kami lakukan juga harus menyesuaikan dengan regulasi,” ujar Lukita.

Pemain Positif Covid-19

Kronologi batalnya laga ini diawali dengan Persipura yang mengirim surat kepada LIB. Mereka menyatakan tidak bisa bertanding melawan Madura United.

Surat tertanggal 20 Februari 2022 itu menjelaskan bahwa Persipura mendapati sembilan personelnya positif COVID-19. Rinciannya, enam pemain dan tiga ofisial yang terpapar.

Dalam surat tersebut juga disebutkan bahwa Persipura akan melakukan tes pembanding pada Senin (21/2). Jika hasil tes tetap ada beberapa pemain dengan status positif, maka Mutiara Hitam tidak dapat bertanding.

Alasannya karena jumlah pemain akan sangat banyak yang tidak bisa dimainkan. Lalu juga menghilangkan azas fairness alias keadilan.

Berdasarkan surat itu, LIB dan Satgas COVID-19 melakukan tes ulang. Hasilnya menyebutkan jika yang negatif ada 21 pemain dan tujuh ofisial. Sementara yang positif ada enam pemain dan tiga ofisial.

Alhasil, pemain yang negatif masih ada lebih dari 14. Maka fakta itu tidak memenuhi unsur Pasal 52 ayat 7 Regulasi Liga 1, sehingga tidak perlu diadakan emergency meeting.

“Tidak ada kejadian luar biasa terkait covid. Ini kasusnya seperti pertandingan Persikabo 1973 versus Bali United, beberapa pekan yang lalu. Pertandingan tetap dilanjutkan,” tutur Direktur Operasional LIB, Sudjarno.

“Dari kami juga sudah siap semuanya. LOC, wasit, keamanan, sudah berada di stadion. Madura United juga sudah datang di stadion,” imbuhnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *