Jayapura, fajarpapua.com
Khatib Shalat Idul Adha 1441 Hijriah di Masjid Al Mujtahidin Abepura, Kota Jayapura Ustadz Abdul Azis mengajak umat Islam setempat mendoakan pemerintah agar mampu mengatasi pandemi COVID-19 sehingga memberikan kenyamanan warga dalam aktivitas sehari-hari.
“Momentum Hari Raya Idul Adha diharapkan menambah spirit bagi pemerintah dalam mengatasi penyebaran virus corona,” kata dia dalam khutbah di hadapan 400 umat Islam di Masjid Al Mujtahidin Abepura, Kota Jayapura, Jumat
Ia mengatakan dua momentum penting dalam Idul Adha yang harus disadari umat, yakni melakukan ibadah haji dan ibadah kurban.
Dalam ibadah kurban, kata dia, umat Islam diminta mencontoh peristiwa keimanan Nabi Ibrahim AS dengan putranya, Ismail AS.
“Ketaatan Nabi Ibrahim dalam menjalankan perintah Allah SWT harus menjadi teladan untuk semua warga muslim,” katanya.
Ia berharap, pandemi virus corona di Indonesia segera berakhir sehingga masyarakat bisa lancar melakukan beragam aktivitas di lingkungan rumah dan keluarga.
Shalat id Idul Adha 1441 Hijriah di Masjid Al Mujtahidin diikuti sekitar 400 warga muslim dengan tetap menaati protokol kesehatan, antara lain menggunakan masker, membawa sajadah, dan membersihkan tangan pakai sabun dan air.
Panitia Idul Adha 1441 Hijriah Masjid Al Mujtahidin Abepura menghimpun tiga sapi kurban untuk dipotong dan dibagikan kepada masyarakat setempat.(ant)