BERITA UTAMAGEBYAR PON PAPUA

Papua Andalkan Pebiliar di Nomor Pertandingan Carom dan Pool Putri

cropped cnthijau.png
7
×

Papua Andalkan Pebiliar di Nomor Pertandingan Carom dan Pool Putri

Share this article
Pebiliar Papua Silviana Lu melakukan teknik jump shoot ketika meladeni pebiliar Banten Ayu Bulan Ganesya di babak 16 besar kategori 10 Ball Single Putri, pada perhelatan Cabor Biliar PON XX Papua 2021 di Venue Billiar Mimika, Senin (4/10/2021). /Foto: Humas PPM PB PON XX / SEVIANTO PAKIDING
Pebiliar Papua Silviana Lu melakukan teknik jump shoot ketika meladeni pebiliar Banten Ayu Bulan Ganesya di babak 16 besar kategori 10 Ball Single Putri, pada perhelatan Cabor Biliar PON XX Papua 2021 di Venue Billiar Mimika, Senin (4/10/2021). /Foto: Humas PPM PB PON XX / SEVIANTO PAKIDING

Timika, fajarpapua.com – Pelatih Biliar Kontingen Papua, Agus Fakaubun mengungkapkan, atlet andalannya di nomor-nomor pertandingan biliar.

Agus mengatakan, sebagai tuan rumah, ada 18 atlet biliar di antaranya 3 putri dan 15 putri yang mengikuti 20 nomor pertandingan.

ads

Dari 18 atlet itu, ada beberapa di antaranya yang sudah meraih medali emas dan perunggu.

Silviana Lu, terakhir dapat medali perunggu di Sea Games dan PON XIX juga dapat 2 medali emas namun bukan memperkuat Papua tapi Kalimantan Barat.

Silviana saat ini sudah masuk babak 8 besar, setelah berhasil mengalahkan Ayu Bulan Ganesya asal Banten di babak 16 besar dengan poin 7-4.

Di babak 8 besar, Silviana akan melawan Claudia Swarouw di nomor 10 ball single putri.

Sedangkan di nomor Carom ada James Lengkang, yang mendapat 2 medali emas di PON XIX Jawa Barat.

“Jadi andalan tim Papua ada di Carom dan Pool putri,” ungkap Agus saat diwawancara di Venue Biliar Timika, Senin (4/10/2021).

James Lengkang saat ini sudah masuk babak semifinal dan akan melawan atlet asal Sumatera Utara, Jhony Chandra di nomor One Cushion Single.

Untuk target emasnya ada di nomor pool putri dan carom.

“Mudah-mudahan di pool putra bisa sumbangkan medali emas. Target kita 4 emas,” tutupnya. (Humas PPM/Anya-Santi/Sianturi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *