BERITA UTAMAPAPUA

Polres Nabire Bongkar Arena Sabung Ayam di Kampung Sanoba

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
10
×

Polres Nabire Bongkar Arena Sabung Ayam di Kampung Sanoba

Share this article
IMG 20230822 WA0020
Polisi saat melakukan penggerebekan judi sabung ayam

Nabire, fajarpapua.com – Personel Polres Nabire yang dipimpin oleh Wakapolres Nabire Kompol I Wayan Laba, pada Senin (21/8) menggerebek tempat judi sabung ayam di Kampung Sanoba, Nabire, Papua Tengah.

Penggerebekan dilakukan sekitar pukul 09.00 WIT, anggota terjun langsung ke lokasi usai menerima laporan masyarakat yang resah akan aktivitas sabung ayam.

ads

Hanya saja, saat tiba di lokasi, anggota tidak menemukan aktivitas para pemain judi sabung ayam.

”Kami tindak lanjuti laporan masyarakat sehingga kami langsung menerjunkan personil untuk melakukan pembongkaran arena sabung ayam,” ujar Wakapolres Nabire.

Personil Polres Nabire langsung membongkar sejumlah tempat ayam sekaligus perlengkapannya. Mulai dari spanduk, lampu penerangan, hingga tenda alas arena sabung ayam.

Diterangkannya, lokasi yang jauh dari pemukiman warga membuat para penjudi leluasa beraksi.

“Lokasi yang terpencil dari pemukiman ini menjadi celah mereka untuk melakukan judi sabung ayam. Jadi kami langsung lakukan pembongkaran agar perjudian ini tidak terulang lagi,” ungkap Wakapolres.

“Selama kegiatan penertiban berlangsung situasi dalam kondisi aman kondusif. Kami mengimbau kepada masyarakat agar tidak takut melapor ke kepolisian jika mendapati judi sabung ayam,” tambah Wakapolres.

Meski tidak menemukan adanya perjudian sabung ayam di lokasi, Personil Polres Nabire langsung melakukan pembongkaran dan memusnahkan sejumlah properti judi sabung ayam yang dibongkar dilokasi guna mengantisipasi kembali dilakukannya aktivitas sabung ayam di tempat yang sama. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *