BERITA UTAMAMIMIKApinpost

Penularan Diluar Kendali, Rumah Sakit Rujukan Covid 19 di Mimika Penuh, Pemda Siapkan Rusun Wisma Atlet

pngtree vector tick icon png image 1025736
11
×

Penularan Diluar Kendali, Rumah Sakit Rujukan Covid 19 di Mimika Penuh, Pemda Siapkan Rusun Wisma Atlet

Share this article
Wakil Bupati Mimika
Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob S.Sos, MM

Timika, fajarpapua.com

Pemerintah Kabupaten Mimika, Provinsi Papua kini menyiapkan fasilitas Rumah Susun (Rusun) Wisma Atlet di kawasan Kelurahan Timika Jaya SP2 untuk dijadikan klinik darurat penanganan pasien COVID-19 dengan gejala sedang seiring  melonjaknya  kasus positif.

Klik iklan untuk info lebih lanjut

Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob di Timika, Jumat, mengatakan melonjaknya pasien COVID-19 dalam waktu lebih dari sebulan terakhir mengakibatkan tempat tidur di ruang isolasi rumah sakit penuh sesak.

Terdapat tiga rumah sakit di Mimika yang kini merawat pasien COVID-19, yaitu RSUD Mimika dengan kapasitas 63 tempat tidur ruang isolasi tekanan positif dan tekanan negatif, RSMM Timika dengan kapasitas sekitar 20 tempat tidur isolasi dan RS Tembagapura milik PT Freeport Indonesia.

Selain di tiga rumah sakit itu, 70 pasien COVID-19 di Mimika dengan gejala ringan kini menjalani isolasi di Wisma Atlet kompleks fasilitas olahraga Mimika atau Mimika Sport Complex dan sebagian pasien menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *