BERITA UTAMAMIMIKA

Pria yang Ngaku Hanya Makan Mie Tertangkap di SP 4, Barang Curian Sudah Dijual

pngtree vector tick icon png image 1025736
10
×

Pria yang Ngaku Hanya Makan Mie Tertangkap di SP 4, Barang Curian Sudah Dijual

Share this article
Polsek Miru
MM saat dijebloskan ke sel tahanan Polsek Miru dijenguk sang istri.

Timika, fajarpapua.com
Misbah alias MM warga Timika yang selama ini numpang di kos-kosan warga Nawaripi akhirnya tertangkap di Kampung Wonosari Jaya pada Selasa (6/10) pagi. Usai ditangkap, MM digiring ke Polsek Mimika Baru untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Informasi yang diperoleh Fajar Papua di Polsek Miru, keberadaan MM diketahui berdasarkan laporan warga yang sempat membaca aksi pelaku melalui media sosial.

ads

“Tadi pagi kami dapat informasi kalau dia sembunyi di SP 4. Kami ke sana baru bawa dia ke Polsek Miru,” ungkap Viktor Kilok.

Dikatakan, kasus itu tidak diproses lebih lanjut sebab MM sudah bersedia mengganti uang hasil penjualan barang curian.

“Dia sudah siap ganti. Padahal malam sebelum kejadian saya ada kasih uang, paginya dia curi barang-barang, tuturnya.

Dia mengaku sebenarnya tidak mempersoalkan nilai barang yang dicuri. “Sudah numpang gratis, kami kasih makan minum baru curi lagi barang kami. Yang bikin kami tambah emosi, dia pakai orang punya mobil baru lepas saja di pasar, hidup macam tidak ada beban,” pungkasnya.

Hampir empat bulan ini Misbah yang mengaku 22 tahun hanya makan supermie tinggal dan makan gratis di kediaman Viktor Kilok, warga Nawaripi.

Siapa sangka, dibalik pengakuannya yang tak lazim, ternyata pria yang sudah beristri itu menyimpan niat jahat.

Sudah dua minggu ini, sejak 26 September 2020 lalu Misbah kabur dari rumah. Tidak hanya pergi tanpa pamit, Misbah juga menggondol tabung oksigen dan barang milik Viktor.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *