BERITA UTAMAMIMIKA

Geliat Ekonomi Pesisir, Pusat Grosir di Otakwa Mimika Secara Resmi Beroperasi

pngtree vector tick icon png image 1025736
3
×

Geliat Ekonomi Pesisir, Pusat Grosir di Otakwa Mimika Secara Resmi Beroperasi

Share this article
Otakwa
Petugas Koperasi Maria Bintang Laut melakukan penghitungan data barang-barang yang dijual di pusat grosir dan kios.


 
 
Kepala Distrik Mimika Timur Jauh, Yulius Katagame mengungkapkan dengan dibangunnya pusat grosir dan kios ini sudah sejalan dengan apa yang direncanakan pemerintah, yaitu pemerataan ekonomi dan penguatan ekonomi kampung.

“Maka dari itu pemerintah daerah sangat mendukung didirikannya kios kampung ini. Dengan bantuan dari Freeport yang berkolaborasi dengan Gereja Katolik Keuskupan Timika dalam program ini, saya yakin kedepannya akan menjadi lebih baik. Masyarakat saya di kampung ini bisa memenuhi kebutuhan keseharian mereka dengan harga yang sama dengan di tempat lain (di kota), semua yang mereka butuhkan ada disini.” Ungkap Yulius.  
 
Benyamin (Beny) Meo, selaku Pimpinan Koperasi Maria Bintang Laut (KMBL) menjelaskan, ”Kami dari KMBL adalah perpanjangan tangan dari Gereja Katolik Keuskupan Timika, mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memelihara kampung.  “Kedepannya untuk menjual hasil tangkapan ikan juga tidak perlu jauh-jauh dibawa ke pedagang di kota, kami di kios siap membeli dengan harga yang sama dengan tempat lain. Masyarakat bisa bawa hasil tangkapan ikan, karaka dan lain-lain, kami siap menampungnya.” kata Beny Meo.
 
Peresmian pusat grosir dan kios ini diawali dengan pemberkatan oleh Pastor Stefanus Sabinus dari Paroki Mapurujaya, dilanjutkan dengan gunting pita yang dilakukan bersama oleh Kadistrik Mimika Timur Jauh, Yulius Katagame,Valentinus Mitowo, bersama masyarakat setempat.(ana)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *