BERITA UTAMAMIMIKA

Gelar Maper, GMKI Komisariat Timika Terima 13 Anggota Baru Angkatan III

cropped cnthijau.png
18
×

Gelar Maper, GMKI Komisariat Timika Terima 13 Anggota Baru Angkatan III

Share this article
Maper dan penerimaan anggota baru GMKI Cabang Jayapura Komisariat Timika.
Maper dan penerimaan anggota baru GMKI Cabang Jayapura Komisariat Timika.

Timika, fajarpapua.com – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Jayapura Komisariat Timika menggelar Masa Perkenalan (Maper) dan penerimaan anggota baru angkatan III tanggal 2 – 3 Juli 2021. Maper melibatkan mahasiswa Kristen di Timika.

ads

Ketua GMKI Komisariat Timika, Richard Arthur Tutu kepada fajarpapua.com, Minggu (4/7) mengemukakan, kegiatan tersebut digelar untuk menciptakan kader yang bertanggung jawab dan mencintai rasa persatuan.

“Karena GMKI menjadi sekolah kader untuk mahasiswa kristen dan juga merupakan bagian dari proses regenerasi di lingkup GMKI Cabang Jayapura Komisariat Timika,” ujarnya.
 
Dikatakan, tujuan utama kegiatan itu agar nantinya kader-kader GMKI Komisariat Timika diharapkan dapat menjadi mitra strategis pemerintah untuk berkolaborasi dalam pembangunan dan dilatih menjadi orang yang bertanggung jawab yang memiliki jiwa pengabdian yang tinggi agar berperan aktif, sebagaimana dengan 3 medan layanan GMKI yaitu “Gereja, Perguruan Tinggi dan Masyarakat”.
 
Dalam kegiatan maper ini ada beberapa materi yang disampaikan mulai dari penjelasan tentang sejarah GMKI, Visi Misi, Motto, Konstitusi, Tri Panji, Panca Kegiatan GMKI, Tema dan Sub Tema, dan diakhiri dengan pengukuhan anggota baru GMKI Cabang Jayapura Angkatan III Komisariat Timika sebanyak 13 orang.
 
“Semoga lewat pelaksanaan Maper GMKI Cabang Jayapura Angkatan III Komisariat Timika bisa melahirkan kader-kader Mahasiswa Kristen yang tinggi iman, tinggi Ilmu dan tinggi pengabdian. Serta menjadi Mahasiwa Kristen yang bisa berkontribusi positif di gereja, Perguruan Tinggi dan masyarakat,” harapnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *