BERITA UTAMAMIMIKA

Asyik Pacaran di Jalan Freeport Lama, Tas Siswi SMA Dirampas Pria Berjenggot

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
4
×

Asyik Pacaran di Jalan Freeport Lama, Tas Siswi SMA Dirampas Pria Berjenggot

Share this article
Korban saat melapor ke Polsek Miru
Korban saat melapor ke Polsek Miru

Timika, fajarpapua.com- Dua anak baru gede berinisial PO dan JM yang diketahui masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA) pada Jumat lalu menjadi korban perampasan.

Perampasan yang menimpa kedua ABG tersebut terjadi di Jalan Freeport Lama tepatnya disamping Gardu Listrik Tegangan Tinggi yang ada di depan Bandara Lama, Jumat (7/1) pukul 11.00 WIT.

ads

Akibat aksi yang dilakukan pria berjenggot tersebut, tas milik PO yang berisikan HP Realme C12 dan KTP serta Buku Laporan Pendidikan dilarikan oleh pelaku.

Kepada fajarpapua.com, PO saat ditemui di ruang penjagaan Polsek Mimika Baru menjelaskan perampasan tas itu bermula saat dirinya berjalan-jalan dengan JM yang diakui sebagai pacarnya.

Keduanya kemudian memutuskan untuk menuju Jalan Freeport Lama yang selama ini memang sering dijadikan untuk berpacaran.

Saat mereka sedang asyik berdiri di bawah pohon, tiba-tiba pelaku yang tidak di ketahui identitasnya itu mendatangi mereka.

Pelaku kemudian mengambil double stick dalam tasnya dan langsung mengancam dan meminta mereka untuk memberikan tasnya.

Namun keduanya enggan mengikuti kemauan pelaku, sehingga membuatnya naik pitam kemudian berusaha merampas kedua tas tersebut.

JM yang tidak mau tas miliknya dan milik pacarnya hilang kemudian berusaha mempertahankannya, sehingga terjadi tarik menarik antara pelaku dengan JM.

Karena kalah tenaga, pelaku berhasil membawa kabur tas berwarna coklat milik PO yang berisikan 1 HP Realmi C12, KTP dan buku laporan pendidikan.

Keduanya sempat mencari bantuan kepada warga yang kebetulan didekat lokasi kejadian, namun pelaku berhasil kabur.

“Saya kenal muka orangnya bila ketemu, karena dia sediki kurus dan tinggi kemudian berjenggot,” ungkap PO.

Setelah mendengar laporan dari PO, petugas Polsek Mimika Baru kemudian menyarankan dan menasehati kedua pasangan ini supaya jangan pergi ke tempat itu lagi karena berbahaya dan juga disitu situasinya tidak aman. (axl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *