BERITA UTAMAMIMIKA

Sepeda Motor Hilang Saat Parkir Depan BRI Budi Utomo, Warganet Colek Akun Facebook Polres Mimika

cropped cnthijau.png
14
×

Sepeda Motor Hilang Saat Parkir Depan BRI Budi Utomo, Warganet Colek Akun Facebook Polres Mimika

Share this article
Postingan kehilangan motor yang diunggah warganet disalah satu group facebook, mendapat ratusan komentar
Postingan kehilangan motor yang diunggah warganet disalah satu group facebook, mendapat ratusan komentar

Timika, fajarpapua.com – Kejahatan pencurian kendaraan bermotor terutama sepeda motor pada awal Tahun 2022 ini di Timika kembali meningkat.

ads

Terbaru, akun Facebook Tiara New mengunggah peristiwa hilangnya satu unit sepeda motor milik temannya di parkiran Kantor Cabang BRI Timika, Jalan Budi Utomo, Jumat (21/1) lalu.

Dalam unggahannya, akun ini meminta bantuan kepada warga Kota Timika terutama pengguna akun media sosial untuk memberikan informasi jika melihat sepeda motor dengan nomor polisi PA 4274 HC milik temannya tersebut.

“Mungkin teman2 ada yang melihat motor teman saya, hilang beberapa menit yang lalu di area parkiran bank BRI budiutomo atau depan RM eyang ds nya PA 4274 HC,” tulisnya.

Unggahan di salah satu grup Facebook ini mendapat ratusan komentar dari warganet Timika termasuk Akun Tiurma Sianipar.

Akun ini dalam komentarnya menuliskan rasa prihatin karena aksi pencurian sepeda motor di Timika saat ini sering terjadi.

Selain itu, akun ini juga mencolek akun Facebook @polresmimika yang diduga milik Polres Mimika agar kasus itu mendapat perhatian serius dari aparat penegak hukum.

“Hampir tiap hari kejadian begini di Timika, halo Polres Mimika,” tulisnya singkat.

Sementara akun Friska Vionita Bahute menyampaikan rasa prihatin kepada pemilik sepeda motor yang menjadi korban serta mengharapkan warga lebih berhati-hati.

“Aastaga kasian. so musti extra hati² ba parkir motor,” ungkapnya.

Sementara akun Nyonk Andick meminta korban untuk melihat pelaku pencurian melalui CCTV yang ada di sekitar lokasi kejadian.

“Cba lihat d cctv situ pasti tau orgx yg ambil,” sarannya.

Sebelumnya fajarpapua.com juga memberitakan aksi pencurian motor di Timika yang kembali merajalela.

Dimana sepeda motor Yamaha Soul warna merah maron dengan nomor polisi DS 3179 MM, raib disikat maling.

Kasat Reskrim Polres Mimika Iptu Bertu Haridyka Eka Anwar SIK, menjelaskan pihaknya masih menyelidiki laporan kehilangan sepeda motor milik CA, Selasa siang (18/1/2022) sekitar pukul 11.00 Wit di Jalan Bougenville area Pasar Lama.

“Kami sudah terima laporan LPB 39, sudah minta kopian dokumen sepeda motor dan sekarang masih lidik,” ungkap Bertu.

Sesuai keterangan korban, sepeda motor naas itu diparkir di Jalan Bougenville dekat conter HP Pasar Lama.

CA pergi berbelanja. Kurang lebih 30 menit usai berbelanja, saat kembali, motor tidak ditemukan.

Akhirnya korban mendatangi Polres Mimika melaporkan kejadian itu.(mas/axl)
 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *