BERITA UTAMAMIMIKA

Kembali Bongkar Pabrik Miras Lokal, Kapolsek Mimika Timur : Siapapun Yang Menghalangi Kami Sikat

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
5
×

Kembali Bongkar Pabrik Miras Lokal, Kapolsek Mimika Timur : Siapapun Yang Menghalangi Kami Sikat

Share this article
IMG 20230114 WA0056
Jajaran Tripidis Mimika Timur berfoto bersama barang bukti hasil dari pengungkapan pabrik Miras lokal di Kampung Kaugapu.Foto : Reyno

ads

Timika, fajarpapua.com – Tripidis Mimika Timur berkomitmen memberantas dan menyapu bersih peredaran Miras Lokal (Milo) di wilayahnya.

Hal ini terbukti saat Polsek Mimika Timur, Koramil Mapurujaya dan Pemerintah Distrik Mimika Timur membongkar pabrik Milo pada, Sabtu (14/1).

Kapolsek Mimika Timur, AKP Matheus Tanggu Ate mengatakan pihaknya melakukan penggerebekan pabrik Milo yang berada di belakang kuburan sekitar RT 3, Kampung Kaugapu.

Dalam penggerebekan itu berhasil diamankan sebanyak 60 liter Milo jenis sopi hasil produksi yang belum sempat dijual.

“Para pelaku lari kehutan sempat kita kejar tapi lari masuk hutan dan barang bukti sebagian terpaksa kami buang karena sulit kita bawa,” kata Kapolsek

Kapolsek mengungkapkan pihaknya bersama Tripidis Mimika Timur terus berupaya melakukan pemberantasan peredaran dan produksi milo di wilayahnya.

“Kami sudah sepakat dan berkomitmen berantas Milo karena sangat meresahkan dan selalu ada korban. Jika ada yang coba-coba menghalangi kami akan sikat karena baik buruknya masyarakat ada dipundak kami,” ungkapnya.

” Kemarin saat Natal dan Tahun baru kami beri kelonggaran sekarang kita mulai lagi sapu bersih. Kami mohon dukungan masyarakat demi terciptanya Kamtibmas yang baik diwilayah kami,”tambahnya.

Menurut Kapolsek sekarang ada modus baru yang dijalankan para pelaku pemilik pabrik Milo yaitu dengan membersihkan serta menghilangkan jejak usai melakukan produksi.

Sementara Kadistrik Mimik Timur, Bakri Athoriq menambahkan, pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak mengkonsumsi Miras lokal karena dinilai tidak sehat serta dapat merusak organ tubuh.

“Pengolahannya kotor dengan pipa mengandung merkuri yang bisa menyababkan kerusakan organ tubuh dan menyebabkan kebutaan, stop konsumsi dan jual barang itu sudah,” tuturnya.

Bakri mengungkapkan pihaknya mengucapkan terima kasih kepada aparat keamanan dari Poksek Mimika Timur dan Koramil Mapurujaya yang mendukung pemberantasan Miras lokal.

“Ini masalah kita bersama dan harus di tumpas secara bersama-sana. Tidak ada rasa lelah dari kami karena ini untuk kepentingan bagi masyarakat,” ungkapnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *