BERITA UTAMAMIMIKA

Freeport: Curah Hujan Tinggi Penyebab Banjir di Mile 74, Tidak Ada Korban Jiwa Dalam Kejadian Tersebut

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
10
×

Freeport: Curah Hujan Tinggi Penyebab Banjir di Mile 74, Tidak Ada Korban Jiwa Dalam Kejadian Tersebut

Share this article
IMG 20230211 WA0041
Nampak material longsor yang menutup jalan di Mile 74 Tembagapura pasca banjir Sabtu sore tadi.Foto: Istimewa

Timika, fajarpapua.comPT Freeport Indonesia melalui Vice President Corporate Communications PTFI Katri Krisnati mengatakan, banjir di area Mile Point (MP) 74 dikarenakan curah hujan yang tinggi.

“Curah hujan tinggi pada Sabtu, (11/2) di wilayah Tembagapura menyebabkan air mengalir deras di Jalan West Gully, area pabrik pengolahan konsentrat MP 74,” kata Katri melalui siaran tertulis yang diterima fajarpapua.com, Sabtu (11/2) malam.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Menuritnya Tim Emergency Preparedness and Response (EPR) PTFI sudah diaktifkan untuk melakukan tindakan yang diperlukan.

Dijelaskan pula hingga pukul 19.00 WIT, dilaporkan tidak ada korban jiwa.

“Kami mengutamakan keselamatan bagi seluruh karyawan yang bertugas di lokasi,” ungkapnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *