BERITA UTAMAMIMIKA

Dua Atlet Binaan PTFI Raih Medali Perak di Philippines Athletic Championship 2023

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
7
×

Dua Atlet Binaan PTFI Raih Medali Perak di Philippines Athletic Championship 2023

Share this article
IMG 20230406 WA0013
konferensi pers yang digelar di Bilangan Jalan Budi Utomo, Rabu (5/3).

Timika, fajarpapua.com – Dua Atlet Desentralisasi Pelatnas Mimika yang memiliki hubungan kerjasama dengan PT. Freeport Indonesia dan PB Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) telah mengharumkan nama Indonesia dengan membawa pulang dua medali perak usai memenangkan ajang Internasional Philippines Athletic Championship 2023 Philipina pada Maret 2023.

Dua nama yang telah membanggakan Indonesia secara khusus Mimika itu yakni Agustinus Ngamar Mahuze yang telah meraih medali perak pada nomor lempar lembing Putra dengan jarak lemparan 61.12 meter. Sedangkan perolehan medali perak selanjutnya oleh Amatus Shomagai di nomor lari 100 meter putra. Ia mampu finish di urutan kedua dengan catatan waktu 10.92 detik.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

“Atlet yang kami berangkatkan kemarin itu berjumlah lima orang dalam ajang Philippines Athletic Championship 2023 dan kami targetkan semuanya mendapatkan medali serta kita berusaha untuk dapat lolos di Sea Games 2023. Karena ini event Asia dimana kemarin juga diikuti peserta dari Irak,” ujar Koordinator Program Desentralisasi Muchtar dalam konferensi pers yang digelar di Bilangan Jalan Budi Utomo, Rabu (5/3).

“Dua Atlet yang meraih medali perak yakni Amathus Somagai pada nomor 100 meter putra dan Agustinus Ngamar Mahuze pada nomor lempar lembing putra,” lanjutnya.

Kata Muchtar itu semua merupakan Atlet Binaan PTFI dari Desentralisasi Pelatnas Mimika yang dipercayakan oleh Freeport untuk ikut Ajang Internasional tersebut.

“Ini semua Atlet binaan Freeport dari Desentralisasi Mimika . Jadi yang kami ikutkan kemarin karena kepercayaan pihak PT Freeport untuk mengikutkan event sehingga lima atlet dari Pelatnas Atletik Mimika dipercayakan untuk mewakili Indonesia. Dan Alhamdulillah kami pulang dengan dua medali Perak,” paparnya.

Kata Muchtar, Atlet yang dikirim tersebut merupakan kali pertama dalam pengalaman mengikuti ajang Internasional.

Sementara Manager External Communications PT Freeport Indonesia, Kerry Yarangga hadir mewakili PT. Freeport Indonesia mengatakan Program Desentralisasi Pelatnas Mimika itu merupakan hasil diskusi yang dilakukan oleh Ketua PB PASI Luhut Binsar Panjaitan.

“Pak Luhut minta agar PTFI bina Atletik di Papua yang mana seperti dikatakan pak Jokowi bahwa Papua merupakan Provinsi Olahraga, dan juga dengan menjadikan Klaster Program Desentralisasi Pelatnas Mimika,” katanya.

“Sehingga itulah yang membuat dibangunnya Mimika Sport Complex (MSC) dengan standart Internasional,” lanjutnya.

Hingga kini ada 19 Atlet Atletik yang dibina dan 6 diantaranya merupakan perempuan dengan mengikuti pola Asrama dalam Program Desentralisasi Pelatnas Mimika dengan 7 kategori lomba. (feb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *