BERITA UTAMAMIMIKA

Kejuaraan Menembak Porkab Mimika I Resmi Ditutup, Ini Nama-nama Juaranya

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
215
×

Kejuaraan Menembak Porkab Mimika I Resmi Ditutup, Ini Nama-nama Juaranya

Share this article
IMG 20231203 WA0043
Para juara berfoto bersama pengurus KONI dan Pengkab Perbakin Mimika usai penyerahan hadiah.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Timika, fajarpapua.com – Kejuaraan menembak dalam rangka Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Mimika ke I Tahun 2023 yang diselenggarakan di Lapangan Tembak SP 4 Jalur 7 Timika resmi ditutup, Minggu (3/12).

Penutupan kejuaraan ditandai dengan tembakan salvo secara bersama oleh Ketua Pengkab Persatuan Menembak Seluruh Indonesia (Perbakin) Mimika Garudhea Antonio Meddy Purwanto, mewakili KONI Mimika, Ketua Bidang Pelatihan dan Pendidikan Willy Karubaba dan Pengurus KONI Natek Bukaleng.

Garudhea Antonio Meddy Purwanto dalam sambutannya mengatakan, pihaknya menyampaikan rasa syukur karena KONI Kabupaten Mimika masih berkenan memperhatikan Perbakin Mimika yang selama ini bergerak apa adanya.

Oleh sebab itu pihaknya berharap kedepannya meminta dukungan yang lebih kuat kepada Ketua KONI sehingga Perbakin Mimika bisa berkembang sehingga melahirkan atlet-atlet generasi muda kedepannya.

“Kami berharap kedepan akan lebih membanggakan. Perbakin berharap kedepannya mempunyai lapangan tembak yang mumpuni. Dengan demikian, Timika nantinya menjadi tempat yang terbaik dan pusat kegiatan menembak di Papua Tengah,”katanya.

Menurutnya jika pusat lomba menembak berada di Timika maka akan ada banyak hal yang dilakukan oleh para pengurus.

“Sehingga otomatis hubungan antara Pengkab, Provinsi dan Pusat akan menjadi erat dan segala urusan yang kaitannya dengan kejuaraan kedepan seperti, PON dan kejuaraan lainnya akan menjadi lebih baik. Mudah-mudahan semua ini bisa menjadi semangat bagi kita,”tuturnya.

Mewakili Ketua Umum KONI Mimika Willy Karubaba dalam sambutannya mengatakan diselenggarakan Porkab Tahun 2023 ini diharapkan dapat mencetak atlit-atlit profesional.

Selain itu ajang Porkab juga dijadikan ajang untuk menjalin kerja sama dengan cabang-cabang olahraga yang ada.

“Tentunya hal ini akan berjalan terus tidak putus ketika Porkab Tahun 2023 ini selesai. Maka kita akan terus berkoordinasi untuk berkembangnya olahraga menembak,”ujarnya.

Ia menambahkan KONI merupakan wadah dimana setiap cabang olahraga dan pihaknya akan terus membuat kegiatan yang dapat mencetak atlit-atlit yang berprestasi.

Untuk diketahui Kejuaraan Menembak Porkab Mimika digelar dari tanggal 1-3 Desember 2023 dengan melombakan empat kategori yaitu Benchrest 25 m, Benchres 50 m Plate, Multirange 18-41 m, 3 Pos 33 m Metsil, adapun para pemenang :

  1. Kategori Benchrest 25 Meter

I. Roger K (Juara I)
II. Syahrul A (Juara II)
III. Markus P (Juara III)

  1. Kategori Benchrest 50 Meter Plate

I. Roger K
II. Istanto
III. Mansyur

  1. Kategori Multi Range 18-41 Meter

I. Mansyur
II. Robert P
III. M. Bagus

  1. Kategoti 3 Pos 33 Meter Metsil

I. M Bagus
II. M. Syahrul
III. Sangker S.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *