BERITA UTAMAMIMIKA

Nawaripi akan Bangun Pusat Wisata Bagi Warga Mimika, Musrenbang Kampung Tuntas

pngtree vector tick icon png image 1025736
14
×

Nawaripi akan Bangun Pusat Wisata Bagi Warga Mimika, Musrenbang Kampung Tuntas

Share this article

Timika, fajarpapua.com – Pemerintah Kampung Nawaripi, Distrik Wania menetapkan pembangunan kawasan wisata bagi warga sehingga dapat memberikan pemasukan bagi daerah dan kampung itu.

Rencana tersebut disepakati dalam musyawarah rencana pembangunan kampung beberapa waktu lalu.

ads

Selain itu dalam musrenbang Kampung Nawaripi juga disepakati program prioritas lainnya yaitu verifikasi data, program Bantuan Langsung Tunai (BLT), dan Padat Karya Tunai.

Kaur Keuangan Kampung Nawaripi, Yohanes Breachmans Dadi, SE mengatakan, untuk program BLT sendiri adalah lanjutan program tahun 2020 dengan anggaran yang disalurkan sebesar Rp 930,4 juta kemudian diteruskan pada 2021.

“Sesuai juklak dan juknis pemerintah pusat, BLT tahun 2020 akan kami lanjutkan penyalurannya pada tahun 2021 ini,” kata Yohanes kepada Fajar Papua.

Dia memaparkan, program verifikasi data yang menjadi pembahasan pada Musrenbang mengharuskan pemerintah kampung Nawaripi melakukan pendaatan ulang warganya secara keseluruhan.

“Jadi kita membuat data terbaru setiap KK yang terdiri dari 18 RT di kampung Nawaripi, dengan total anggaran kurang lebih Rp 300 juta,” terang dia.

Tidak hanya itu, musrembang juga memprioritaskan program Padat Karya Tunai. Untuk suksesnya program tersebut, pihaknya sudah meminta usulan dan pendapat dari setiap ketua RT sebagaimana program kerja di masing-masing wilayah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *