BERITA UTAMAMIMIKA

Resmikan Kantor Distrik Mimika Barat, Plt Bupati Mimika : Saya akan Sering Videocall Pastikan Semua Kadistrik di Tempat Tugas

cropped cnthijau.png
7
×

Resmikan Kantor Distrik Mimika Barat, Plt Bupati Mimika : Saya akan Sering Videocall Pastikan Semua Kadistrik di Tempat Tugas

Share this article
824925e7 b694 4ce1 a6a8 7d274808fb49
Plt Bupati Mimika, Johannes Rettob saat tiba di Kokonao

Timika, fajarpapua.com – Ribuan warga Mimika Barat pada Jumat (14/10) memadati Lapangan Terbang Kokonao menyambut kedatangan Plt Bupati Mimika Johannes Rettob dan forkopimda.

Kedatangan Plt Bupati kelahiran Ipaya itu disambut tarian adat seka. Selain forkopimda, juga terdapat sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemda Mimika.

ads

Kepala Distrik Mimika Barat, Christian P Warinussy dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Plt Bupati Mimika dan Forkompinda yang berkenan hadir dalam kegiatan peresmian Kantor Distrik Mimika Barat.

“Kami atas nama distrik dan masyarakat senang karena pak Plt Bupati dan rombongan hadir dan langsung meresmikan kantor yang baru. Dengan adanya kantor yang baru ini kami dapat bekerja melayani masyarakat di Distrik Mimika Barat dengan baik,” ujarnya.

Sementara itu Kabag Tata pemerintahan Kampung Kabupaten Mimika, Hengki Amasim mengatakan, Kantor distrik Mimika Barat dibagun tahun 2019, namun tidak dilanjutkan pada tahun 2020 karena Covid 19 sehingga dilanjutkan lagi pada tahun 2021.

“Dua tahun kantor Distrik Mimika Barat dan Agimuga sudah jadi namun baru diresmikan di tahun ini, sehingga pemerintah distrik diharapkan bisa melayani masyarakat dengan baik di kantor yang baru,” ujarnya.

Pihaknya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat karena telah membantu pemerintah dalam pembebasan lahan untuk pembangunan Kantor Distrik. Dimana, pembangunan kantor distrik ini menghabiskan dana sebesar Rp 5 miliar dalam dua tahun anggaran.

PLT Bupati Mimika, Johannes Rettob dalam sambutannya mengemukakan hari ini Kantor Distrik Mikbar diresmikan.

“Terima kasih kepada masyarakat Kokonao yang telah memberikan tanah untuk kepentingan pelayanan pemerintahan dimana hari ini kita resmikan. Kita berharap kantor dan barang-barang didalamnya masih bagus,” tukasnya.

Menurut dia, dengan adanya kantor distrik tersebut diharapkan pelayanan masyarakat semakin maksimal.

“Kepala distrik harus betah ditempat tugas karena ada kepala kepala distrik yang lebih banyak kantor di kota. Saya berharap kita betul-betul ada untuk masyarakat, kebutuhan-kebutuhan masyarakat yang ada di distrik dapat terlayani dengan baik sesuai dengan janji dalam ulang tahun Mimika yang ke 26 bahwa pembangunan itu dimulai dari kampung ke kota,” tegasnya.

Bupati JR mengemukakan, bukan hanya warga Kota Timika yang menikmati pembagunan tapi masyarakat di kampung-kampung butuh layanan baik itu pelayanan pemerintahan, kesehatan, maupun pendidikan.

“Kokonao mulai sekarang kita perhatikan, kita harus renovasi betul-betul Kokonao ini biar menjadi lebih baik. Kita tidak boleh lupa sejarah, masyarakat mimika ada karena Kokonao. Kokonau sebelumnya maju tetapi kita lupa Kokonao, untuk itu sekarang kita harus majukan lagi,” tuturnya.

Kepada kepala Distrik, JR menegaskan, untuk kedepan semua pelayanan masyarakat harus dipusatkan di kantor distrik.

“Fasilitas yang belum lengkap akan kita lengkapi. Diharapkan kedepan kepala distrik dan pegawai harus betul-betul melayani masyarakat dan tetap tinggal di tempat tugas masing-masing. Jangan berapa hari di tempat tugas setelah itu kembali ke kota. Saya akan cek kepala kepala distrik akan saya videocall pastikan mereka ada di tempat tugas atau tidak. karena biasanya ketika ditanya selalu jawabannya di tempat tugas untuk itu harus dicek melalu VC,” tandasnya.

Dikemukakan, semua pelayanan administrasi seperti KTP, akta kelahiran dan lain lain akan diurus di distrik. Selain itu juga penerimaan bansos jangan lagi ke kota Timika.

“Kasihan dapat bansos tiga ratus ribu sementara uang bensin satu juta bukan untung tapi pengeluaran lebih besar. Sehingga harus bansos jangan lagi masyarakat ke kota tetapi harus terima di distrik,” katanya.

Setelah peresmian, Bupati JR bersama forkopimda melanjutkan penerbangan ke Agimuga untuk peresmian kantor distrik wilayah itu.(tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *