BERITA UTAMANASIONAL

Semarak Hari Jadi Kabupaten Bone ke-693, Bupati Buka Pameran Informasi Pembangunan dan Budaya

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
7
×

Semarak Hari Jadi Kabupaten Bone ke-693, Bupati Buka Pameran Informasi Pembangunan dan Budaya

Share this article
452083be 9525 4782 bf3e f9498976ad89
Bupati Bone, Dr. H. Andi Fahsar M Padjalangi, M.Si saat membuka kegiatan pameran informasi pembangunan dan budaya.

Bone, fajarpapua.com – Pameran Informasi Pembangunan dan Budaya memperingati hari jadi Kabupaten Bone ke-693 tahun 2023, dibuka langsung oleh Bupati, Dr. H. Andi Fahsar M Padjalangi, M.Si, Selasa (2/5) malam, yang dipusatkan di Terminal Palakka Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Dalam sambutannya, Bupati Bone, Dr. H. Andi Fahsar M Padjalangi, M.Si, mengungkapkan pembukaan pameran informasi pembangunan dan budaya, dalam rangka peringatan Hari Jadi Kabupaten Bone ke-693, merupakan bagian dari semarak kemeriahan, pada tahun terakhir, selama 5 tahun bersama membangun Kabupaten Bone.

ads

Dikatakan, Bone yang sekarang ini telah mengalami banyak perubahan, baik pembangunan fisik dan non fisik, seperti pemberdayaan masyarakat telah berjalan dengan lancar, hal tersebut tidak terlepas dari dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Bone.

“Semoga pameran informasi pembangunan dan budaya ini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Bone, untuk melihat dan mengunjungi stand-stand yang telah disediakan oleh panitia pameran pembangunan,” ucapnya.

Sementara stand Camat Tellu Siatingnge, yang ramai pengunjung, Andi Kusayyeng, mengatakan, kegiatan pameran informasi pembangunan dan budaya akan ditutup 7 Mei 2023.

“Untuk pameran informasi pembangunan dan budaya peringatan Hari Jadi Kabupaten Bone ke-693, diikuti 100 lebih peserta, yang terdiri dari OPD, pemerintah kecamatan, organisasi, stand UKM, PKL dan peserta kuliner,” sebutnya.

Bupati Andi Fahsar berharap pameran informasi pembangunan dan budaya memeriahkan hari jadi ke-693 dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Bone,

“Kami juga mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi dari pihak-pihak terkait dalam memeriahkan semarak Hari Jadi Kabupaten Bone ke – 693, terutama dari instansi dan kecamatan,” katanya. (Andi Ampa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *