BERITA UTAMAMIMIKA

Kampung Digital Kokonao Ditargetkan Rampung Desember 2023

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
24
×

Kampung Digital Kokonao Ditargetkan Rampung Desember 2023

Share this article
IMG 20230911 WA0027
Plt Kepala Dinas Kominfo Mimika, Albertus Tsolme.

ads

Timika, fajarpapua.com – Kampung Digital di Kokonao yang menjadi pilot projek program Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Mimika ditargetkan selesai Desember 2023 nanti.

Plt Kepala Dinas Kominfo Mimika, Albertus Tsolme saat ditemui di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Senin (11/9) mengatakan, proses pengerjaan sedang berjalan.

“Paling lambat dua minggu kedepan, kita akan turun lakukan pengecekan sudah sampai mana pekerjaannya,” katanya.

Ia mengungkapkan untuk anggaran program kampung digital bersumber dari Dana Otonomi Khusus sebesar Rp 1,5 miliar.

“Kami sudah cairkan tahap pertamanya untuk belanja perangkat-perangkatnya,” ungkapnya.

Menurutnya tujuan pendirian Kampung Digital Kokonao untuk memajukan kehidupan masyarakat di era teknologi informasi terkini.

“Utamanya untuk anak-anak sekolah pada saat ujian, selain pelayanan bagi masyarakat Mimika Barat yang membutuhkan sarana internet,” tuturnya.

Ia menambahkan pihaknya telah berkoordinasi dengan Distrik Mimika Barat untuk menyediakan gedung pelayanannya.

Menurutnya hal itu dilakukan karena dalam anggarannya tidak ada untuk bangunannya.

“Kami sudah bicara dengan pihak Distrik karena didalam anggaran tidak ada untuk bangunannya, sehingga kita berharap mereka siapkan tempatnya,” ujarnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *