BERITA UTAMAMIMIKA

Ratusan Liter Minuman Keras yang Diangkut KM. Sirimau Diamankan Petugas Gabungan di Pomako

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
147
×

Ratusan Liter Minuman Keras yang Diangkut KM. Sirimau Diamankan Petugas Gabungan di Pomako

Share this article
IMG 20240319 WA0029
Ratusan liter Miras yang diamankan polisi.

ads

Timika, fajar papua.com – Kepolisian Resor Mimika kembali mengamankan ratusan liter minuman keras dari luar Timika yang diangkut KM. Sirimau yang masuk Pelabuhan Pomako, 19 Maret 2024, sekitar pukul 00.05 wit.

Penyitaan ratusan liter minuman keras jenis sopi itu dipimpin Kapolsek Pomako Ipda Wiklif, S. Rumere.

Dalam melaksanakan pengamanan dan sweeping, terlebih dahulu dilakukan pengarahan terhadap personel gabungan tentang cara bertindak di lapangan, mengingat sasarannya adalah barang bawaan penumpang.

“Selaku petugas harus menunjukkan etika dan juga humanis dalam pelayanan sehingga tidak ada protes dari penumpang,” kata Kapolsek Pomako Ipda Wiklif Rumere.

Sementara Kasihumas Polres Mimika Ipda Hempy Ona, SE membenarkan petugas gabungan telah menyita miras jenis sopi yang dibawa penumpang KM Sirimau di Pelabuhan Pomako.

“Ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan jajaran Polsek Pomako untuk menjaga agar minuman yang tidak berlebel atau oplosan tidak masuk Timika,” terangnya.

Untuk diketahui dalam sweeping tersebut petugas berhasil mengamankan minuman keras jenis sopi dalam kemasan botol plastik ukuran 600ml x 100 botol = 60 liter yang ditinggalkan pemilik.
Kemudian sopi diisi dalam kemasan botol plastik ukuran 1.50ml x 2 Botol = 3 liter. Sopi diisi dalam kemasan gen ukuran 5 liter x 12 gen = 60 liter. Jadi total secara keseluruhan 123 liter.

Kasihumas menjelaskan pada saat diamankan petugas, pemilik barang melarikan diri. Selanjutnya barang bukti tersebut diamankan di Polsek Kawasan Pelabuhan Pomako untuk proses pemusnahan.

“Pemiliknya tidak berhasil diamankan, ini jadi pelajaran bahw tidak diperkenankan membawa minuman keras dari luar ke Mimika,” tutupnya. (moa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *