BERITA UTAMAMIMIKA

Dari 42 Pegawai Hanya 6 yang Aktif Pasca Libur Lebaran, Kepala Distrik Mimika Timur Beri Ultimatum

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
1129
×

Dari 42 Pegawai Hanya 6 yang Aktif Pasca Libur Lebaran, Kepala Distrik Mimika Timur Beri Ultimatum

Share this article
IMG 20240425 WA0072
Kepala Distrik Mimika Timur Oktovianus Kum

ads

Timika, fajarpapua.com – Pasca libur lebaran, dari 42 pegawai yang bertugas di Distrik Mimika Timur hanya 6 orang yang aktif melayani masyarakat.

Terkait hal ini Kepala Distrik Mimika Timur, Oktovianus Kum saat dikonfirmasi fajarpapua.com Kamis (25/4) menyampaikan dirinya sangat menyesalkan hal itu.

Diakui sejak masa akhir libur lebaran, dari 42 pegawai yang ada hanya 6 orang yang aktif berkantor.

“Pegawai kami ini banyak, tapi ini sudah keasikkan libur hingga hanya enam orang yang melayani warga,”ujarnya.

Melihat kondisi ini, Oktovianus Kum memberikan ultimatum kepada pegawainya untuk segera berkantor dan tidak bepergian tanpa izin.

Bahkan dirinya menegaskan, jika sampai ada pegawai yang pergi tanpa keterangan dirinya akan mengambil tindakan tegas.

“Kalau kita tahu mereka pergi sampe tidak masuk kantor lebih dari lima hari kita pastikan hak mereka seperti uang makan TTP. Pegawai negeri itu punya tanggung jawab,” ujarnya.

Dikatakan jika pegawai berulah dan tidak masuk ke kantor, dirinya akan melaporkan kepada sekertaris daerah untuk diberikan sanksi sebagai efek jera.

“Kantor kita ini sudah baru jadi tolong para pegawai untuk lebih aktif dan rajin berkantor,” tutupnya. (moa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *