BERITA UTAMAMIMIKA

Kasus Malaria di Mimika Timur Masih Tinggi, Petugas Temukan Tiga Penderita Kusta Baru

cropped cnthijau.png
7
×

Kasus Malaria di Mimika Timur Masih Tinggi, Petugas Temukan Tiga Penderita Kusta Baru

Share this article
Kepala Puskesmas Mapurujaya, Ona Bunga
Kepala Puskesmas Mapurujaya, Ona Bunga

Timika, fajarpapua.com – Kasus malaria di wilayah Distrik Mimika Timur kabupaten Mimika dinilai masih tinggi. Dilihat dari temuan kasus, setiap bulan sekitar 200 penderita, demikian catatan kunjungan pasien ke Puskesmas Mapurujaya.

ads

Kepala Puskesmas Mapurujaya, Ona Bunga kepada wartawan di ruang Multipurpose Grand Tembaga Hotel, Selasa ( 15/5) mengatakan saat ini Pokja Malaria sudah bergerak ke setiap kampung untuk mencari kasus baru.

Jika ditemukan, pasien langsung diantar ke puskesmas untuk dilakukan pengobatan. “Setelah kedapatan kasus pasien diminta minum obat sebelum kembali ke rumah,” ujarnya.

Dikatakan, meskipun sudah pulang rumah, pasien tetap dikontrol oleh RT tenaga Pokja maupun kader pada setiap kampung.

“Pojok Malaria juga melakukan penyuluhan kepada warga agar memperhatikan hidup sehat, menjaga lingkungan agar terbebas dari genangan air dan terbebas dari tumpukan sampah. Pojok malaria juga mengedukasi masyarakat agar patuh dan taat minum obat,” bebernya.

Kesempatan itu ia mengatakan, selama menjabat sebagai Kapus, pihaknya sudah menemukan 3 kasus kusta di wilayah Mimika Timur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *