BERITA UTAMAMIMIKA

Kabar Gembira! Saat Ini Ada 159 Kuota Beasiswa YPMAK untuk Perguruan Tinggi yang Masih Kosong

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
17
×

Kabar Gembira! Saat Ini Ada 159 Kuota Beasiswa YPMAK untuk Perguruan Tinggi yang Masih Kosong

Share this article
IMG 20230623 WA0056
Berfoto bersama usai konferensi pers di kantor YPMAK, Jumat (23/6).

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

Timika, fajarpapua.com – Sedikitnya ada 159 kuota beasiswa untuk perguruan tinggi dari Yayasan Pengembangan Masyarakat Amungme Kamoro (YPMAK) yang masih kosong dan bisa diperoleh oleh para mahasiswa.

Tersedianya kuota beasiswa untuk 159 mahasiswa ini, karena pada Tahun 2023 ini sejumlah penerima beasiswa YPMAK telah lulus dan juga ada sebagian yang terpaksa diberhentikan dari daftar penerima beasiswa.

Wakil Ditektur YPMAK Bidang Ekonomi, Pendidikan dan Kesehatan, Nur Ihfa Karupukaro dalam konferensi pers di Kantor YPMAK, Jumat (23/6) mengatakan saat ini sebanyak 42 penerima beasiswa untuk periode Januari hingga Desember 2023 dinyatakan lulus.

Sedangkan mahasiswa yang dikeluarkan dari daftar penerima beasiswa karena melebihi batas waktu yaitu 5 tahun sebanyak 117 anak untuk periode yang sama.

“Jadi kuota beasiswa yang kosong dan nantinya diisi oleh mahasiswa peserta beasiswa ada sebanyak 159 untuk perguruan tinggi,” ujarnya.

Namun demikian lanjutnya, jumlah kuota beasiswa tersebut nantinya bisa lebih banyak.

“Jika ada penambahan kami informasikan akhir Agustus,” tambahnya.

Terkait dengan mahasiswa yang diberhentikan beasiswanya, Ihfa mengungkapkan, pemberhentian tersebut dikarenakan para mahasiswa tidak mengikuti aturan yang sudah disepakati oleh YPMAK.

“Pemberhentian ini terjadi karena kelalaian para mahasiswa penerima beasiswa. Ini kelalaian anak-anak sendiri karena sebelumnya sudah mendatangani kontrak dan tidak serius untuk mengikuti program tersebut. Yang diberhentikan beasiswanya tapi kuliahnya masih lanjut tetapi dengan biaya sendiri,” ungkapnya.

Menurut Ifha pemberhentian tersebut dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada calon-calon peserta lainnya.

“Kalau mereka tetap dibiayai terus, kesempatan kepada adik-adiknya tidak ada dan maksimal kami berikan waktu studi 5 tahun karena banyak generasi-generasi yang membutuhjan beasiswa tersebut. Surat peringatan sudah berikan enam bulan sebelumnya dan itu berlaku untuk semuanya,” tuturnya.

Ihfa menambahkan untuk pembukaan pendaftaran calon penerima beasiswa YPMAK, pelaksanaanya masih menunggu hasil koordinasi dengan pihak mitra perguruan tinggi.

“Untuk pendaftaran kapan dibukanya kami masih koordinasi tapi untuk penerimaan mahasiswa baru biasanya bulan Agustus. Tes masuk nanti dilakukan oleh mitra lembaga study masing-masing,” ujarnya.(ron)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *