BERITA UTAMAPAPUA

KKB Sebar Berita Bohong Serang Pos TNI di Titigi Intan Jaya, Klaim Jenazah Membusuk Ternyata Hoax

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
143
×

KKB Sebar Berita Bohong Serang Pos TNI di Titigi Intan Jaya, Klaim Jenazah Membusuk Ternyata Hoax

Share this article
IMG 20240127 WA0092
Hoax

Jayapura, fajarpapua.com- Gerombolan dan simpatisan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menyebar berita hoax telah menyerang Pos Militer dan Polisi di Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya pada hari Jumat, 26 Januari 2024.

Ws. Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan menyampaikan berita penyerangan terhadap pos TNI tersebut tidak benar. “Terkait hal ini, Prajurit TNI di Titigi dalam keadaan baik dan tidak ada penyerangan Pos TNI,” tegasLetkol Inf Candra Kurniawan, Sabtu (27/1/2024).

ads

Candra mengatakan, apabila ada informasi mengenai penembakan ini akan segera disampaikan.

“Kalau ada perkembangan lapangan pasti kita akan publikasikan sebagai bentuk pertanggungjawaban. Jadi klaim seperti ini sudah sering dilakukan KKB dan simpatisannya, karena tujuannya memang sengaja ingin membuat teror dan menyebar keresahan di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat,” imbuhnya.

Menurut Candra, berita hoax tersebut menyebutkan KKB telah menembak mati sejumlah anggota TNI pada hari Kamis 25 Januari 2024 dan jenazahnya belum dievakuasi.

Ws. Kapendam mengatakan berita ini telah beredar di media yang mewartakan KKB Intan Jaya bahwa telah menyerang Pos Militer dan Polisi pada hari Jumat 26 Januari 2024 pkl. 17.30 Wit di Pos Titigi

“Seseorang yang mengatasnamakan Jubir KKB memang kerap seperti itu, sering kali mengatasnamakan. Padahal berita yang disebar hoax,” ungkap Ws. Kapendam.(hsb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *