BERITA UTAMAMIMIKA

Dipangkas Bappeda, Anggaran Penanganan Sampah Timika Hanya Dialokasikan Hingga Juni 2021

cropped cnthijau.png
8
×

Dipangkas Bappeda, Anggaran Penanganan Sampah Timika Hanya Dialokasikan Hingga Juni 2021

Share this article
Kadis DLH Limi Mokodompit
Kadis DLH Limi Mokodompit

Mantan Kadis Pertanian Mimika itu juga meminta keterlibatan ketua RT, kampung dan kelurahan dalam menjaga kebersihan kota. “Armada roda tiga sudah dibantu Pak Bupati beberapa waktu lalu tapi semua urusan sampah bertumpuh di BLH. Kami siap tanggulangi tapi tentu dukungan RT, RW, kepala kampung dan kepala kelurahan sangat penting karena mereka yang punya wilayah,” paparnya.

Sebelumnya Sekda Mimika Michael Gomar menegaskan, selain sukses prestasi, Mimika juga berkomitmen sukses sebagai tuan rumah Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021.

ads

Karenanya kesiapan pemerintah dan masyarakat Kabupaten Mimika melalui kebersihan kota sangat dibutuhkan.

Sekda Mimika, Michael Gomar dalam konferensi pers di Hotel Grand Mozza, Minggu (18/4) malam mengatakan suksesnya PON XX Papua 2021 bukan tergantung kepada Pemerintah maupun SUB PB PON saja tetapi tergantung dari seluruh masyarakat Kabupaten Mimika.

Dikatakan, Bupati dan Wakil Bupati Mimika sudah komitmen untuk bersama-sama mempersiapkan Kabupaten Mimika dalam menyambut PON XX/2021 Papua, hal ini sudah disampaikan secara tegas melalui kunjungan Menteri Dalam Negeri bahwa Kabupaten Mimika dari segi venue maupun infrastruktur sudah selesai dibangun sebelum pelaksanaan.

“Salah satu contohnya adalah peresmian bandara, yang nanti akan difungsikan dan direncanakan mulai peresmian bulan Agustus 2021,” ucap Michael Gomar.

Sedangkan terkait kebersihan lingkungan di Kabupaten Mimika, beberapa minggu lalu Bupati Mimika Eltinus Omaleng sudah mengeluarkan Instruksi Bupati Nomor 6 Tahun 2021 tentang kebersihan lingkungan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Mimika.

“Baik dari tingkat Rumah Tangga, RT, RW, Kampung, Kelurahan, Distrik dan juga seluruh masyarakat di Kabupaten Mimika termasuk pelaku usaha, pemilik restoran, hotel dan juga UMKM,” jelas Sekda Gomar.(jun)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *