BERITA UTAMAMIMIKA

SAR Timika Rilis Nama 7 Penumpang KM. Usaha Baru yang Selamat, Identitas 11 Orang yang Hilang Belum Diketahui

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
4
×

SAR Timika Rilis Nama 7 Penumpang KM. Usaha Baru yang Selamat, Identitas 11 Orang yang Hilang Belum Diketahui

Share this article
IMG 20220708 WA0002
Tim SAR gabungan saat melakukan pencarian, Kamis (7/7).

Timika, fajarpapua.com – Kepala Kantor SAR Timika, Goerge L Randang mengemukakan, pihaknya baru mengantongi identitas 7 penumpang KM Usaha Baru yang selamat. Sedangkan identitas 11 orang lainnya yang masih hilang belum diketahui.

Adapun 7 orang yang selamat diantaranya:

ads
  1. Ali wahyudi 40 thn L
  2. Misya 1,5 thn P
  3. Jamil Reza 27 Thn L
  4. Langke 26 thn L
  5. Suardi 35 thn L
  6. Andreas 35 thn L (KKM)
  7. Asri 35 THN

Sementara itu, hingga Kamis (7/7) pencarian terhadap 11 penumpang yang hilang belum diketahui.

“Untuk 11 orang belum ada namanya karena mereka yang selamat masih bingung dan data nama belum pasti, sehingga yang ada hanya 7 orang,” kata George.

Pada pencarian Kamis, sekitar pukul 17.30 Wit Tim SAR gabungan kembali dari pencarian 11 korban KM. Usaha Baru dengan hasil nihil.

Pada pencarian hari ke-2 ini tim SAR gabungan yang terdiri dari personil rescuer SAR Timika, TNI AL dan Pol Airud melakukan penyisiran dari pesisir perairan Kokonao hingga perairan Uta.

Saat melakukan pencarian tim SAR gabungan mendapatkan informasi bahwa ada penemuan 9 korban di Kampung Uta. Namun setelah tim sampai di Kampung Uta dan memastikan informasi tersebut ternyata tidak benar.

“Dampai sekarang korban KM. Usaha Baru yang ditemukan baru 7 orang. Korban yang masih hilang berjumlah 11 orang,” paparnya.

Setelah memastikan informasi tersebut, tim kembali melanjutkan pencarian dan kembali ke kampung Amar untuk beristirahat. Pencarian akan dilanjutkan pada Jumat hari ini sesuai dengan petunjuk SARMAP yang telah dikirimkan oleh BCC (Basarnas Command Center).(ana)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *